Terlalu di takuti, Berikut ini Cara Meng-counter Hayabusa Mobile Legends

- 20 November 2021, 15:23 WIB
Terlalu di takuti, Berikut ini Cara Meng-counter Hayabusa Mobile Legends
Terlalu di takuti, Berikut ini Cara Meng-counter Hayabusa Mobile Legends /Tangkapan layar/Instagram @leakerMLBB dan laman mlbbdesigns.com

 

MATA BANDUNG - Counter dari hero Hayabusa di Mobile Legends masih dicari banyak orang.

Hayabusa menjadi salah satu hero paling di takuti saat ini terutama di mode rank Mobile Legends.

Assassin satu ini memang lah sangat populer, yang mana hero ini bisa dikatakan sebagai jungler tier-SSS saat ini karena kekuatannya yang sangat lengkap.

Baca Juga: Gak Usah Takut Lagi Sama Paquito, Berikut Counter Alami hero Ini

Baca Juga: Kesal Dengan Karina Hyper Build Tank? Berikut Counter Heronya dan Beberapa Tips Efektif

Pasalnya, Hayabusa memiliki mobilitas yang sangat tinggi. Selain melakukan jungling dengan cepat, kekasih dari Kagura itu juga mampu masuk dalam tim fight dengan kilat karena kemampuan tersebut.

Itu pun belum termasuk damage besar dan kemampuan split yang sangat baik.

Tak heran jika Hayabusa begitu di takuti saat ini dan jadi langganan pick maupun ban.

.- Cara counter Hayabusa

Lantas bagaimana cara untuk menghadapi hero Hayabusa ini? Metode counter Hayabusa dan terefektif yang bisa dilakukan jika kalian secara sengaja atau tak sengaja, harus menghadapi Assassin mengerikan satu ini.

.- Item Antique Quirass

Salah satu item defense paling efektif untuk menghalau Hayabusa adalah Antique Quirass.

Item ini bisa menjadi opsi utama untuk para roamer, atau pun item defense pertama, pemain di role lain jika tak mau mati ketika di-ultimate oleh hero tersebut.

Selain memberikan tambahan HP 920, 54 physical defense, dan 4 HP Regen, Antique Quirass juga memiliki pasif item defense paling efektif untuk menghadapi Hayabusa.

Baca Juga: EVOS Lynx Akan Bertemu GPX Ladies di Lower Bracket Pada Final Ladies Series SEA Invitational

Pasif tersebut akan aktif ketika kena hit oleh Hayabusa, 8% physical attack tersebut akan berkurang 8%.

.-Lawan Hayabusa dengan hero type CC

Ketika musuh menggunakan Hayabusa, cara counter Hayabusa adalah memiliki hero CC yang bisa membuat pergerakan sang hero tak leluasa.

Entah roamer atau midlaner dengan CC bisa jadi opsi sangat penting.

Oleh karena itu, hal tersebut menjadi salah satu pengganjal dari Hayabusa.

Sekali terkena stun atau CC lainnya, Haya akan sangat mudah dibunuh.

.- Prioritaskan hero durabilitas

Mengetahui sebagian besar hero assassin, marksman, dan mage bisa diburst oleh Hayabusa, memakai hero-hero tebal bisa jadi opsi.

Baca Juga: Kode Redeem ML 'Mobile Legends' Terbaru 19 November 2021, Ada Hadiah Menarik di Setiap Kodenya

Tak harus di posisi tank/roamer, memakai fighter jungler atau dua fighter pun bisa membuat Hayabusa kesulitan mencuri kill.

Namun kalian harus ingat pemilihan harus efektif dan disesuaikan dengan role lainnya jangan egois ya. Karena jika tak seimbang, hasilnya juga tak maksimal. ***

Editor: Mia Dasmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah