Innalillahi, Andi Darussalam Tabusalla Meninggal Dunia Dini Hari Tadi di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo

- 17 Agustus 2021, 14:28 WIB
 Eks Manajer Timnas Indonesia Andi Darussalam menghembuskan nafas terakhir karena penyakit penyerta atau komorbit yang di deritanya di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Makassar Setelah Mendapatkan Perawatan Medis Karena Terpapar Covid -19 Selama 17 Hari
Eks Manajer Timnas Indonesia Andi Darussalam menghembuskan nafas terakhir karena penyakit penyerta atau komorbit yang di deritanya di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Makassar Setelah Mendapatkan Perawatan Medis Karena Terpapar Covid -19 Selama 17 Hari /Noval Luthfianto/TopSkor

MATA BANDUNG - Dunia sepakbola profesional Indonesia dirundung kabar duka mendalam.

Pasalnya mantan menejer tim nasional Indonesia Andi Darussalam Tabusalla dikabarkan meninggal dunia.

Almarhum meninggal karena komplikasi penyakit yang di deritanya.

Andi Darussalam Tabusallam meninggal dunia pada pukul 23.35 WITA di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar.

Sebelum meninggal dunia Andi Darussalam Tabusallam sempat dirawat di Rumah Sakit Sudirohusodo untuk mendapatkan perawatan medis selama 17 hari.

Setelah meninggal keluarga membawa jenazah Andi Darussalam Tabusalla kerumah duka di Jalan Hertasning, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan pada hari ini 17 Agusuts 2021.

Devo Khaddafi anak almarhum mengabarkan bahwa ayahnya sempat dirawat selama 14 hari karena terpapar Covid -19 dan dinyatakan sembuh.

Tapi keadaan almarhum tiba-tiba menurun karena penyakit penyerta yang dideritanya.

"Awalnya almarhum pada tanggal 1 Agustus kemarin positif terpapar Covid -19, langsung dibawa ke rumah sakit dan dirawat selama 14 hari, setelah dirawat Alhamdulillah kemudian dinyatakan sembuh selama 3 hari" tutur Devo Khaddafi.

Halaman:

Editor: Ilhamdi T


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah