Sultan HB X: Ketiga Pasangan Capres-Cawapres Agar Bertemu Untuk Membangun Dialog

- 16 Februari 2024, 01:43 WIB
Sri Sultan HB X berharap tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang telah berkontestasi pada Pemilu 2024 dapat kembali membangun persatuan dan kesatuan bangsa.
Sri Sultan HB X berharap tiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang telah berkontestasi pada Pemilu 2024 dapat kembali membangun persatuan dan kesatuan bangsa. /Antara/Luqman Hakim

Mata Bandung - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono berharap ketiga pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang telah berkontestasi pada Pemilu 2024, nantinya antara pasangan yang terpilih dengan dua pasangan lainnya bertemu untuk membangun dialog bersama, dan kembali membangun persatuan dan kesatuan bangsa.

Selain itu Sultan juga meminta masyarakat kembali menyatukan sikap bersama setelah masing-masing menentukan pilihan pada pemungutan suara Pemilu 2024. Hal itu dikatakan Sultan HB X di Kompleks Kepatihan, Yogyakarta, Kamis 15 Februari 2024.

“Bagaimana kita bisa membangun satu sikap lagi bersama, tidak terkotak-kotak karena pilihan, rakyatnya sudah menentukan pilihannya," ujar Sultan.

"Mereka kan bisa untuk membangun dialog itu, sesama saudara satu bangsa kok masa enggak bisa, harus bisa. Itu saja yang penting," tuturnya.

Berkaitan dengan hasil hitung cepat Pemilu, Sultan mengimbau masyarakat untuk tetap menunggu hasil penghitungan suara resmi pemilihan presiden dan wakil presiden dari Komisi Pemilihan Umum RI (KPU)

"Tapi masih perlu menunggu ya, kalau itu (hitung cepat-red) dianggap benar ya monggo saja," kata Sultan.

 

Sultan HB X mencoblos di TPS 12 Penambahan Yogyakarta.
Sultan HB X mencoblos di TPS 12 Penambahan Yogyakarta. Antara/Luqman Hakim

Sultan HB X mencoblos di TPS 12 Penambahan Yogyakarta

Sebelumnya Ngarsa Dalem menyalurkan hak suaranya pada Pemilu 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 12, Ndalem Cokronegaran, Kecamatan Panembahan, Keraton Yogyakarta, Rabu.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x