Rekor Cristiano Ronaldo Tak Mampu Selamatkan Portugal Dari Kekalahan

20 Juni 2021, 13:00 WIB
Gol Cristiano Ronaldo tak cukup menyelamatkan Portugal dari kekalahan melawan 2-4 melawan Jerman. /reuters

MATA BANDUNG - Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol pada lanjutan Euro 2021 antara Portugal vs Jerman.

Gol Cristiano Ronaldo sekaligus menambah catatan rekor atas namanya sendiri sebagai pencetak Gol terbanyak sepanjang sejarah Euro.

Tapi sayang rekor individual Cristiano Ronaldo tidak mampu menyelamatkan Portugal dari kekalahan atas Jerman.

Baca Juga: Wales Incar Posisi Puncak Klasemen Euro Grup A, Rob Page : Kami Ingin Lolos Dengan Meyakinkan

Pertandingan Portugal vs Jerman yang dilangsungkan di Muenchen pada Sabtu, 19 Juni 2021 WIB berakhir dengan skor 2-4 untuk kemenangan Jerman.

Jerman mencetak 4 gol ke gawang Portugal, 2 di antaranya lahir berkat gol bunuh diri yang dilakukan Ruben Dias (35') dan Raphael Guerreiro (39').

Dua gol Jerman lainnya dicetak oleh Kai Havertz pada menit ke-51 dan Robin Gosens pada menit ke-60.

Baca Juga: Vladimir Petkovic : Swiss Harus Bangkit Dari Kekalahan Untuk Melawan Turki Minggu Malam!!!

Portugal mencetak 2 gol masing-masing lewat Cristiano Ronaldo (15') dan Diogo Jota (67').

Jerman langsung mengambil inisiatif serangan sejak peluit sepak mula ditiup wasit. Namun, serangan balik cepat Portugal membuat Jerman kebobolan lebih dahulu pada menit ke-15.

Dominasi Jerman tampak dari penguasaan bola mereka yakni 57 persen berbanding Portugal 43 persen.

Baca Juga: Polandia Berhasil Menahan Seri Spanyol Pada Euro Grup E, Robert Lewandowski : Kami Memainkan Sepak Bola Murni

Jerman juga lebih banyak menciptakan peluang dengan tembakan mengarah gawang sebanyak 7 kali.

Portugal, di sisi lain, hanya mampu menciptakan 2 tembakan mengarah ke gawang.

Striker Jerman, Kai Havertz, mencetak rekor sebagai pemain termuda Jerman yang mencetak gol di ajang Euro berdasarkan catatan Opta. Saat ini, Kai Havertz berusia 22 tahun lebih 8 hari.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 20 Juni 2021 Aquarius, Bahasa tubuh, sentuhan, dan rasa akan jauh lebih efektif

Kemenangan atas Portugal membuat Jerman punya peluang terbuka untuk lolos ke babak 16 Besar Euro 2021 setelah kalah dari Prancis di laga perdana.

Sementara itu, kekalahan dari Jerman membuat Portugal gagal mengamankan tiket 16 Besar lebih awal.

Portugal harus memenangkan pertandingan terkahirnya melaean Prancis, sementara itu Cristiano Ronaldo pun berpeluang besar mencetak rekor terbarunya.***

Editor: Nugraha A.M

Tags

Terkini

Terpopuler