Dukacita Masih Selimuti Maung Bandung, Robert Rene Alberts: Kami Akan Berusaha Tetap Fokus

20 Juni 2022, 19:20 WIB
Dukacita Masih Selimuti Maung Bandung, Robert Rene Alberts: Kami Akan Berusaha Tetap Fokus. /persib.co.id

MATA BANDUNG - Seluruh elemen Persib Bandung masih diselimuti dukacita usai tragedi dua Bobotoh meninggal dunia di laga kontra Persebaya Surabaya Jumat, 17 Juni 2022 lalu.

Kemenangan 1-3 Maung Bandung atas Bajul Ijo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu tak sebanding dengan hilangnya nyawa dua suporter yang tewas karena berdesak-desakan di pintu masuk stadion.

Tak hanya Bobotoh, kabar duka tersebut juga turut mengundang belasungkawa dari seluruh lapisan pecinta sepakbola Tanah Air.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Bali United vs Persebaya, Bigmatch Piala Presiden 2022 Malam Ini!

Kendati demikian, Pelatih Kepala Persib, Robert Rene Alberts mengungkapkan, timnya akan berusaha fokus menghadapai Bhayangkara FC pada Selasa, 21 Juni 2022 mendatang.

"(Pertandingan) sedikit berbeda. Kami masih berduka atas kehilangan dua orang bobotoh," ungkap Robert, dilansir MATA BANDUNG melalui laman persib.co.id, Senin, 20 Juni 2022.

"Ini kejadian yang sungguh sangat disayangkan dan terjadi begitu cepat, tapi kami berusaha untuk tetap fokus," imbuhnya.

Baca Juga: Jenis dan Pengertian Sholat Sunnah Muakkad

Di samping itu, Coach Robert menaruh hormat kepada skuad The Guardians yang mampu menampilkan permainan apik di laga kontra Bali United.

Bhayangkara FC berhasil menjungkalkan Laskar Serdadu Tridatu dengan kemenangan tipis 1-2 pada Kamis, 16 Juni 2022 lalu.

"Mereka (Bhayangkara FC) bermain dengan sangat baik, dengan kualitas individu pemain yang juga baik," ujar pria berkebangsaan Belanda itu.

Baca Juga: Pelatih Persib Bicara Soal Insiden Dua Bobotoh dan Piala Presiden 2022

"Kami juga tahu mereka punya eksekutor tendangan bebas terbaik di Liga, jadi kami harus memperhatikan hal itu," tutupnya.

Laga bigmatch Persib vs Bhayangkara di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung nanti akan menjadi laga terakhir di babak penyisihan grup Piala Presiden 2022 Grup C.***

Editor: Dzimar Hariz Nugraha

Tags

Terkini

Terpopuler