Rashid Selamatkan Muka Persib Bandung

- 18 Januari 2022, 20:35 WIB
Terkini Klasemen Liga 1: Persib Bandung Naik ke Posisi 2 Geser Persebaya dan Bhayangkara FC
Terkini Klasemen Liga 1: Persib Bandung Naik ke Posisi 2 Geser Persebaya dan Bhayangkara FC /Persib/

Persib harus kembali melakukan pergantian. Kali ini, Henhen Herdiana yang mengalami cedera dan tak bisa melanjutkan pertandingan. Henhen lantas digantikan Bayu Fiqri pada menit 65.

Pangeran Biru terus melakukan serangan. Bruno Cunha mencoba menyambar umpan jauh tapi bola dengan cepat ditangkap Gianluca. Keduanya bertabrakan membuat Bruno menerima kartu kuning.

Baca Juga: Kenali Hero Baru 'Yin' Mobile Legend Yang Telah Resmi di Rilis MLBB, Berikut Penjelasan Skill-nya

Ardi Idrus dijatuhkan oleh Rifad Marasabessy. Dalam keadaan terjatuh, Rifad masih menendangnya yang membuat bek kiri Persib itu kesal. Tapi ia langsung bisa dilerai. Rifad lolos dari hukuman kartu.

Di menit 86, Boaz yang baru masuk menggantikan Marcko, mendapat umpan terobosan.

Dia melepaskan bola lob dan untungnya masih berakhir di atas mistar gawang Teja Paku Alam.

Da Silva bekerja sama dengan baik dengan Marc Klok. Ia lalu melepaskan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti, tapi sayang arahnya masih melambung.

Pangeran Biru memasukkan Erwin Ramdani di menit 89 menggantikan David Da Silva. Borneo masih mengancam di menit-menit akhir pertandingan melalui Torres, tapi sundulannya bisa ditangkap oleh Teja.

Baca Juga: Mobile Legend Ladies: Berikut Bracket 6 Tim Yang Lolos Playoff WSL Season 4, GPX Basreng Unjuk Gigi

Persib Bandung balik mengancam, tapi Bruno dinilai sudah lebih dulu dalam posisi offside. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 lewat gol sematawayang Rashid.

Halaman:

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah