Bruno Cantanhede Buang-buang Peluang Persib Harus Rela Berbagi Poin

- 16 Februari 2022, 08:14 WIB
Bruno Cantanhede Buang-buang Peluang Persib Harus Rela Berbagi Poin
Bruno Cantanhede Buang-buang Peluang Persib Harus Rela Berbagi Poin /Kloase Instagram/

MATA BANDUNG- Bruno Cantanhede merupakan striker Persib Bandung asal Brasil yang hadir pada putaran kedua BRI Liga 1 musim 2021/2022.

Bruno Cantanhede memperkuat Persib Bandung di 6 laga terakhir, dimana dia bermain selama 495 menit.

Bruno berhasil menorehkan gol pada debutnya bersama Persib saat melawan Persita Tangerang pada 7 januari 2022 lalu.

Baca Juga: Hari ini Cuaca Kota Bandung Gimana Ya? Berikut Prakiraan

Baca Juga: Lokasi SIM Keliling Bandung Rabu, 16 Februari 2022 Lengkap Dengan Persyaratannya

Satu-satunya gol yang membawa Persib Bandung meraih kemenangan tercipta berkat eksekusi penalti Bruno Cantanhede pada menit ke-32.

Namun itulah satu-satunya gol yang dipersembahkan Bruno kepada Persib Bandung dari keenam laga yang deperkuat olehnya.

Bahkan saat laga Persib Bandung melawan PSIS Semarang malam kemarin, Bruno menyia-nyiakan kesempatan emas untuk mencetak gol.

Pada menit ke-20, Bruno Cantanhede menyia nyiakan peluang emas untuk mencetak gol pembuka Persib Bandung.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tantangan Harian Tebak Kata Shopee 16 Februari 2022, Cek Sekarang Juga!

Bruno mendapatkan umpan dari David da Silva yang bergerak ke kotak penalti lawan, namun saat menjangkau umpan, Bruno yang tinggal berhadapan dengan Jandia Eka gagal mengarahkan bola.

Eksekusi Bruno pun hanya membentur mistar gawang PSIS Semarang, akibat hal itu bobotoh mempertanyakan ketajaman Bruno sebagai striker Persib Bandung.

Sampai laga berakhir, Persib Bandung melawan PSIS Semarang tetap konsisten dengan skor kacamata dan harus berbagi poin.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Harian: Rabu 16 Februari 2022: Scorpio, Terlalu Banyak Berharap Membuatmu Sakit Hati

Alhasil Persib Bandung hanya mengantongi 47 poin di posisi ke-4 dan PSIS Semarang gagal menggeser posisi Persija di peringkat ke-8. ***

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah