B.I atau Kim Han-bin Akui Konsep Konser Hype Up di Jakarta Digarap Berkat Kolaborasi dengan Agnes Mo

- 17 Juni 2024, 18:00 WIB
Musisi asal Korea Selatan B.I bersama tim kolaboratornya saat tampil dalam konser B.I 2024 Tour Hype Up di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Sabtu malam (15/6/2024).
Musisi asal Korea Selatan B.I bersama tim kolaboratornya saat tampil dalam konser B.I 2024 Tour Hype Up di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Sabtu malam (15/6/2024). /ANTARA/Vinny Shoffa Salma/aa.

MATA BANDUNG - Musisi Indonesia Agnes Mo berada di balik kesuksesan konsep konser tur Hype Up B.I (Kim Han-bin) di Jakarta. Ia mengakui hal itu saat wawancara dengan media. Ia mengatakan Agnes banyak membantu selain soal konsep konser juga dalam lagu “All shook up”.

“Sesuai namanya, ‘Hype Up’ ingin mengajak penonton ikut ‘Hype Up’ atau bersemangat saat menyaksikan konser saya,” kata B.I saat ditemui dalam sesi wawancara khusus di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan pada Sabtu sore (15/6).

Dia menambahkan, “Setiap tur, saya mungkin tidak menyiapkan sesuatu yang terlalu spesial, tetapi saya berusaha untuk melakukan sesuatu yang baru dan meninggalkan kenangan tidak terlupakan untuk para penggemar”.

 

Baca Juga: Jin Rampungkan Masa Tugas MIliternya dan Telah Keluar dari Kamp Militer

Hampir tiga jam

Musisi asal Korea Selatan B.I saat tampil dalam konser .I 2024 Tour Hype Up di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan pada Sabtu malam (15/6/2024).
Musisi asal Korea Selatan B.I saat tampil dalam konser .I 2024 Tour Hype Up di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan pada Sabtu malam (15/6/2024). ANTARA/Vinny Shoffa Salma/aa.

Sesuai perkataannya, konser B.I 2024 Tour Hype Up di Jakarta malam tadi berhasil mendapat respons positif dari para penggemar. Selama kurang lebih tiga jam, B.I tampil menghibur penggemarnya itu dengan deretan lagu miliknya.

Pertanyaan kembali dilanjutkan dengan kolaborasinya bersama Agnez Mo, salah satu penyanyi berbakat asal Indonesia di proyek lagu “All shook up” yang dirilis di tahun 2023 lalu.

Sebelumnya, B.I juga sempat kolaborasi bersama penyanyi Indonesia, yakni Afgan untuk lagu “Lost At Sea (Illa Illa 2) di tahun 2021. Tahun lalu, B.I pun berkolaborasi bersama Agnez Mo dan kembali menunjukkan apresiasinya terhadap penyanyi Indonesia.

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah