Selain Tega Serang Warga Sipil Palestina, Para Tentara Penjajah Israel Juga Tega Curi Jenazah di RS Al-Syifa

- 26 November 2023, 22:56 WIB
Jenazah warga Gaza yang tak terurus di RS Indonesia.
Jenazah warga Gaza yang tak terurus di RS Indonesia. //Instagram @joegaza93

MATA BANDUNG - Para dokter dan orang-orang yang terluka di Rumah Sakit Al Shifa di Gaza bersaksi dan mengatakan pada Sabtu (25/11) bahwa tentara Zionis menyerang staf medis, menangkap pasien, dan mencuri jenazah selama mereka mengepung kompleks medis tersebut.

“Tentara Israel menyerang gedung-gedung rumah sakit, menghancurkan alat medis, dan memutus aliran listrik,” kata Moataz Harara, seorang dokter di Al Shifa, kepada Kantor Berita Turki, Anadolu.

“Setelah mereka pergi, generator listrik meledak. Ada 40 pasien di UGD yang perlu dievakuasi ke rumah sakit di Jalur Gaza selatan karena membutuhkan perawatan medis yang mendesak,” lanjutnya.

Baca Juga: Spanyol Lawan Arus dari Uni Eropa, Himbau Komunitas Internasional untuk Akui Negara Palestina Berdaulat

Gencatan senjata Gaza dimulai dan berlaku selama 4 hari
Gencatan senjata Gaza dimulai dan berlaku selama 4 hari REUTERS/MOHAMMED SALEM
Dokter lain di rumah sakit tersebut, Mustafa Sukeik, bercerita juga kepada Anadolu, “Tentara mengepung Al Shifa dan membatasi pergerakan. Komunikasi terputus dan kami kesulitan mendapatkan makanan.”

“Tentara memeriksa bangunan-bangunan di kompleks tersebut dan meminta saya untuk memindahkan para pasien dari unit respirologi ke lokasi lain di fasilitas tersebut,” tambahnya.

Seorang pasien warga Palestina yang terluka, Ibrahim Zakaria, berkisah juga kepada Anadolu, “Saya memerlukan tindak lanjut medis yang mendesak; tentara Israel mengepung kami di dalam rumah sakit selama beberapa hari.”

“Saya meminta untuk segera dievakuasi dari rumah sakit dan meminta agar kondisi kesehatan saya dipantau,” ujarnya.

Ibrahim juga mengatakan bahwa istri dan anak-anaknya terkepung bersamanya. "Komunikasi terputus; Saya perlu mengetahui nasib orang tua dan saudara-saudara perempuan saya.”

Baca Juga: Masihkah Kita Menutup Mata dengan Data Korban Tewas, Luka dan Bangunan Rusak di Gaza yang Menyesakkan Dada Ini

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: Anadolu ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah