Panglima TNI: Setelah Dicek ke Kedutaan Rusia, Isu 10 WNI Jadi Tentara Bayaran di Ukraina Hoaks

- 21 Maret 2024, 21:00 WIB
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto membantah kabar 10 tentara bayaran asal Indonesia di Ukraina, itu kabar hoax.
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto membantah kabar 10 tentara bayaran asal Indonesia di Ukraina, itu kabar hoax. /Antara

“Isu adanya 10 WNI yang menjadi tentara bayaran Ukraina belum dapat dibuktikan kebenarannya, sebab yang mengeluarkan laporan terkait adalah Kementerian Pertahanan Rusia,” kata Maruli.

Kabar mengenai tentara bayaran asal Indonesia ini, sebelumnya Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemlu RI) menilai laporan tentang 10 warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi tentara bayaran Ukraina perlu didalami lebih lanjut.

Baca juga: 10 Tentara Bayaran dari Indonesia Masuk Ukraina, Empat Diantaranya Tewas

"Informasi tersebut perlu didalami lebih lanjut," kata Juru Bicara Kemlu RI Lalu Muhamad Iqbal melalui keterangannya di Jakarta.

Tanggapan dari pihak Kemenlu RI, muncul setelah Kedutaan Besar Federasi Rusia di Indonesia merilis data dari Kementerian Pertahanan Rusia, yang mencatat dan mendata semua tentara bayaran asing yang tiba di Ukraina untuk berpartisipasi dalam pertempuran.

Mereka mencatat bahwa sejak 24 Februari 2022, terdapat sekitar 13.387 tentara bayaran asing telah memasuki Ukraina, dan mengonfirmasi bahwa 5.962 tentara bayaran asing telah tewas.

Menurut data yang dirilis pihak Kedutaan Besar Federasi Rusia di Indonesia yang bersumber dari Kementerian Pertahanan Rusia, Polandia menjadi penyumbang tentara bayaran paling banyak, yaitu sekitar 2.960 orang, dengan 1.497 di antaranya telah tewas.

Termasuk didalamnya tercatat 10 tentara bayaran dari Indonesia, dengan empat di antaranya telah tewas.

Disclaimer: Artikel ini telah tayang di Portal Antara dengan judul ‘Panglima TNI: Isu 10 WNI jadi tentara bayaran Ukraina hoaks.’***

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah