Masyarakat Waspada, Virus Penyebab Tsunami Covid-19 Di India Telah Ditemukan Di Indonesia

- 14 Juni 2021, 20:00 WIB
ganjar pranowo kunjungi isolasi terpusat bakalan krapyak kudus
ganjar pranowo kunjungi isolasi terpusat bakalan krapyak kudus /tangkapan layar/Pemprov Jateng

MATA BANDUNG - Kasus Covid-19 di Indonesia saat ini kembali mengalami kenaikan. Hal ini terjadi setelah pekan ketiga di bulan Mei.

Ketua Satgas Covid-19 IDI menyatakan bahwa Varian Delta yang menyebabkan tsunami Covid-19 di India telah ditemukan di Indonesia.

Varian Covid-19 tersebut telah ditemukan dan menginfeksi sebanyak 28 warga Kudus, Jawa Tengah. Masyarakat dihimbau untuk waspada.

Baca Juga: Kabar Baik, Eriksen Dinyatakan Normal Setelah Buat Hening Ribuan Penonton di Parken Stadium

Daya penularan virus ini dikabarkan daya penularannyalebih cepat dibanding varian lain.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta masyarakat Jawa Tengah untuk membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19. Di Kudus, Ganjar mengusulkan agar ada gerakan 5 hari di rumah saja.

Pernyataan ini dilontarkan Ganjar usai meninjau meninjau dan memastikan kondisi penanganan Covid-19 di Kabupaten Kudus, Minggu 13 Juni 2021. Ganjar mengatakan, pihaknya butuh dukungan dari masyarakat terutama untuk mengurangi mobilitas mengingat varian baru Covid-19 sudah ditemukan.

Baca Juga: Prediksi Euro 2020 Polandia vs Slovakia: Robert Lewandowski Jadi Sorotan

“Saya butuh dukungan masyarakat, kalau masyarakat tidak mendukung ini nanti kucing-kucingan terus. Ingat varian baru sudah masuk di Kudus. Catat itu, sudah masuk di Kudus,” kata Ganjar.

Halaman:

Editor: Nugraha A.M


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah