Data BRI Life Diduga Bocor, Kominfo Segera Ambil Tindakan

- 28 Juli 2021, 15:00 WIB
Ilustrasi, Data Pribadi Nasabah BRI Life Bocor
Ilustrasi, Data Pribadi Nasabah BRI Life Bocor /ANTARA/

MATA BANDUNG - Kabar peretasan data BRI Life mencuat akhir-akhir ini setelah muncul cuitan di salah satu platform media sosial.

Jutaan data yang tersimpan di BRI Life diduga bocor, bahkan diperjualbelikan di dunia maya.

Atas dugaan bocornya data BRI Life tersebut Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) segera bertindak untuk menanggulangi hal tersebut.

Baca Juga: Profil Singkat Zehra Gunes Atlet Voli Asal Turki di Olimpiade Tokyo 2020

Kasus ini juga sedang ditangani Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri.

Dugaan data nasabah asuransi BRI Life bocor mencuat setelah salah seorang pengguna Twitter @UnderTheBreach mencuitkan kabar peretas mengantongi data sebesar 250GB dari asuransi BRI Life.

Dalam cuitan tersebut, data tersebut berasal dari 2.000.000 orang, 463.000 dokumen diperjualbelikan di situs gelap RaidForums seharga 7.000 dolar Amerika Serikat.

Baca Juga: Berikut Juara dan Jadwal Cabor Badminton Tim Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Data tersebut berisi kartu identitas, kartu keluarga, nomor wajib pajak, foto buku tabungan, akta lahir, akta kematian, surat perjanjian, bukti transfer, bukti keuangan dan surat keterangan kondisi kesehatan.

Halaman:

Editor: Nugraha A.M

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x