Info Mudik: Kemenhub Sebut 414.547 Mobil Pribadi Terdeteksi di Jabodetabek saat Arus Mudik Lebaran

- 11 April 2024, 23:56 WIB
Situasi arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama. ANTARA/HO-Humas Kemenhub
Situasi arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama. ANTARA/HO-Humas Kemenhub /Dok. ANTARA/HO-Humas Kemenhub/

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memberikan imbauan kepada para pemudik agar pulang lebih awal, terutama pada Jumat (12/4) atau Sabtu (13/4) ini, untuk menghindari kepadatan lalu lintas yang diprediksi akan terjadi pada H+3 dan H+4 Lebaran.

Budi menegaskan bahwa Kemenhub bersama Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Jasa Marga, dan pihak terkait telah melakukan persiapan agar arus balik dapat terkelola dengan baik dan menghindari kemacetan yang berlebihan.

 Baca Juga: Info Mudik: Urai Kemacetan Korlantas Polri Terapkan Sistem Ganjil-Genap Saat Arus Balik Lebaran

"Nah oleh karenanya, kita memang harus mengelola hari-hari yang sudah ada. Kita ada empat hari, mulai besok sampai hari Senin, hari Selasa sudah masuk. Puncaknya diperkirakan adalah hari Minggu dan hari Senin," jelas Budi.

Pemudik diminta untuk memperhatikan anjuran ini agar dapat kembali dengan lebih nyaman dan aman, serta membantu mengurangi potensi terjadinya kepadatan lalu lintas di jalanan. Dengan demikian, diharapkan proses arus balik dapat berjalan lancar dan tidak mengganggu kenyamanan serta keselamatan pemudik selama perjalanan pulang ke kampung halaman.***

Halaman:

Editor: Mia Nurmiarani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah