Shin Tae-yong Tak Ingin Selebrasi Berlebihan Meski Amat Bahagia

- 26 April 2024, 16:04 WIB
STY mengungkapkan kunci kesuksesan Timnas Indonesia bisa maju semifinal ajang Piala Asia U23 2024.
STY mengungkapkan kunci kesuksesan Timnas Indonesia bisa maju semifinal ajang Piala Asia U23 2024. /PSSI

MATA BANDUNG - Shin Tae-yong (STY) nyaris tak mampu mengungkapkan perasaannya setelah anak-anak asuhnya, Timnas Indonesia U-23, berhasil menyingkirkan timnas negara asalnya, Korea Selatan, pada Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Ia pun tampak tidak ingin selebrasi berlebihan di hadapan tim sebangsanya. Bahkan, ia sempat menghibur salah-satu pemain Korea Selatan yang sedang terduduk sedih setelah adu penalti. STY menyalami beberapa pemain negeri Ginseng itu di bangku cadangan.

"Saya sangat senang dan bahagia, tetapi di sisi lain, ini sangat terserap dan sulit. Pemenangnya harus ditentukan," kata STY pada jumpa pers seusai laga, dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat.

Indonesia yang baru mencetak sejarah dengan lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya, menajamkan sejarah itu dengan menyingkirkan Korea Selatan lewat adu pelati dengan skor 11-10 seusai bermain dalam waktu normal 120 menit dengan skor 2-2 pada perempat final di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Jumat WIB.

Baca Juga: Singkirkan Raksasa Sepakbola Asia Korea Selatan, Indonesia Gegerkan Sepakbola Dunia

Terbang tinggi lagi

Ketua Umum PSSi Erick Thohir saat makan masakan Korea bersama STY
Ketua Umum PSSi Erick Thohir saat makan masakan Korea bersama STY instagram @erickthohir

Sebagai pelatih, STY merasa senang karena kembali membawa sepak bola Indonesia terbang tinggi. Namun, di satu sisi ia sulit berkata-kata melihat negaranya sendiri Korea Selatan tersingkir sekaligus gagal tampil untuk kesepuluh kalinya secara beruntun di Olimpiade 2024 di Paris, Prancis nanti.

 

Di Piala Asia U-23 tahun ini, Indonesia tampil semakin baik dari laga ke laga setelah kekalahan menyakitkan dari tim tuan rumah Qatar dengan skor 0-2 pada laga perdana 15 April.

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x