Mantap! Tunggal Putri Indonesia Putri Kusuma Wardani Maju ke 16 Besar Malaysia Open 2024 Susul Chico dkk.

- 22 Mei 2024, 20:00 WIB
Pebulu tangkis Putri Kusuma Wardani lolos ke babak 16 besar Malaysia Open 2024
Pebulu tangkis Putri Kusuma Wardani lolos ke babak 16 besar Malaysia Open 2024 /Antara

MATA BANDUNG - Perwakilan Indonesia di Turnamen Malaysia Masters 2024 masih bertahan dan maju ke babak 16 besar. Mulai dari tunggal putri Putri Kusuma Wardani, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo dan Shesar Hiren Rhustavito. Hanya Komang Ayu (karena cidera) dan Sabar Reza yang tumbang di babak awal.

Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani tampil percaya diri sehingga memantapkan langkahnya untuk maju ke babak 16 besar Malaysia Masters 2024.

Kepastian itu ia dapatkan setelah menang atas wakil Taiwan Li Hsiang Ti melalui dua gim langsung 21-9, 21-19 pada partai 32 besar yang digelar di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Rabu (22/5).

Baca Juga: Putri Kusuma Wardani Harapan Tunggal Putri Indonesia di Sapin Masters 2021

Gim pertama nyaman

Putri Kusuma Wardani saat di Hongkong Open
Putri Kusuma Wardani saat di Hongkong Open Instagram/@badminton.ina

“Saya senang bisa melaju ke babak kedua. Sebelumnya saya sudah melihat rekaman video lawan. Dari situ saya sudah memiliki gambaran seperti apa untuk menghadapinya,” kata Putri, dikutip dari keterangan singkat PP PBSI.

Pada gim pertama, Putri mengatakan lawan terlihat kurang nyaman saat mendapatkan pukulan flick. Hal itu pun dimanfaatkan dan diterapkan dengan baik oleh Putri, tentunya dengan kehati-hatian dan keyakinan sebelum menyerang.

Namun, pada gim kedua, lawan dapat mengejar Putri dengan cukup ketat. Menurut tunggal putri peringkat 35 dunia tersebut, hal itu cukup dipengaruhi dengan posisi kalah-menang angin di lapangan.

Baca Juga: Jonatan 'Jojo' Christie Juarai Tunggal Putra BAC 2024 dengan Kandaskan 2 Unggulan Tuan Rumah, Cina.

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah