Kajian Islam AKRONIM, THE HIDDEN SYIRIK

25 Juni 2022, 14:40 WIB
Ustadz Dadan Sundayana ,Prof AKRONIM /Dok Pribadi/

AKRONIM

( Alternatif Kajian Ruhiyah dengan Orientasi Nilai-nilai Islam sebagai Motivasi hidup dan beramal )

Tidak Selalu Karena Ingin Dipuji Orang Ketika Beramal, Inilah Indikasi RIYA : THE HIDDEN SYIRIK


Seperti judul diatas bahwa RIYA tidak selalu karena ingin dipuji orang ketika beramal, tetapi ada lagi hal lainnya yang bisa dikategorikan RIYA yang justru lebih tersembunyi hingga kebanyakan orang tidak sadar sudah masuk ke dalam perilaku RIYA..

Itulah makanya RIYA disebut dengan SYIRKUL KHOFI atau SYIRIK TERSEMBUNYI = THE HIDDEN SYIRIK...

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI di Thee Matic Mall Bandung, Beserta Harga Tiket Sabtu 25 Juni 2022

Penyebab utama RIYA pasti karena Rusaknya Iman dan karenanya Yakinnya bukan kepada Alloh SWT lagi...

Lalu , apa saja yang menjadi indikasi RIYA ...???

1. Ingin dipuji orang ketika beramal kebaikan ( hayang kapake ku jelema )

Ini semuanya sudah paham sepertinya.
Memperlihatkan amal dengan tujuan agar mendapatkan pujian dari orang atau mendapat like dari follower

Namun memperlihatkan amal juga belum tentu dikategorikan masuk ke dalam RIYA...

2. Tidak jadi beramal kebaikan karena takut atau sekedar khawatir dibenci oleh orang ( sieun atawa ngan ukur hariwang teu kapake ku jelema )

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI di Mall Jatinangor Town Square, Beserta Harga Tiket Sabtu 25 Juni 2022

Contoh kecil :

- Tidak jadi ikut pengajian karena takut dibenci dan ditinggalkan oleh teman yang masih ahli maksiat..

- Tidak jadi pakai jilbab karena takut dijauhi teman yang masih ngga mau pakai jilbab..


3. Tidak jadi beramal kebaikan atau dikurang kadarnya karena takut dipuji orang ( teu jadi migawe kahadean atawa dikurangan ukuranana lantaran sieun dipuji ke jelema )

Contoh kecil :
- Tidak jadi bersedekah yang niat awalnya 2 juta rupiah tapi karena ada yang tahu dan takut dipuji lalu dikurangi menjadi 2 ribu rupiah..

Baca Juga: Jadwal Kajian Islam Bandung Offline dan Online Sabtu, 25 Juni 2022 Ba'da Dzuhur Hingga Menjelang Maghrib

- Tidak jadi sholat tahiyyatul masjid ketika datang ke masjid karena banyak orang sudah hadir di masjid dan takut nanti memuji..

Secara sederhana RIYA adalah menggantungkan nilai amal bukan kepada Alloh SWT semata karena ada kecenderungan masih berharap dan takut kepada manusia..

Dan ternyata kebanyakan tidak menyadarinya saking RIYA ini adalah SYIRIK TERSEMBUNYI atau THE HIDDEN SYIRIK...

Tak terasa Halus sekali Eksistensinya didalam hati, karena Halus sekali Infiltrasinya Dan DENgan itu Sirna sudah keYakinan yang dibuktikan dengan Ikhlas beramal menjadi Rusak karena ada keInginan bahkan hanya sekedar Kecenderungan saja berharap dan takut kepada penilaian manusia dalam beramal...

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI di Mall Cihampelas Walk Bandung, Beserta Harga Tiket Sabtu 25 Juni 2022

Lawan dari RIYA adalah IKHLAS ( akan dibahas tersendiri, insyaa Alloh )...

Semoga bermanfaat.

"PROF.AKRONIM" Dadan Sundayana

Editor: Ipan Sopian

Tags

Terkini

Terpopuler