Apakah Berhubungan Intim Suami Istri di Malam Jumat Sunnah? Ini 5 Amalan yang Disunnahkan

- 13 Oktober 2022, 19:49 WIB
Apakah berhubungan suami istri di malam Jumat sunnah? Ini lima amalan yang disunnahkan
Apakah berhubungan suami istri di malam Jumat sunnah? Ini lima amalan yang disunnahkan /StockNap/

MATA BANDUNG - Berhubungan intim dengan istri atau suami merupakan hal yang baik. Tapi apakah berhubungan intim suami istri malam Jumat sunnah? 

Ada lima amalan yang sunnah dilakukan di malam Jumat. Berikut lima amalan tersebut. Apakah hubungan suami istri salah satunya?

Jumat merupakan hari yang sangat spesial bagi seluruh umat muslim, baik itu malam Jumat atau hari Jumat secara keseluruhan.

Ibadah-ibadah sunnah tersebut bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan mengharapkan ridho Allah SWT.

Baca Juga: Agar Tidak Diganggu Setan, Ini Doa Berhubungan Suami Istri di Malam Jumat

Berikut lima amalan sunnah yang dilakukan di hari Jumat. 

1. Membaca Surat Al-Kahfi

Amalan sunnah di hari Jumat adalah membaca surat Al-Kahfi. Dengan membaca surat Al-Kahfi pada malam Jum'at akan diberikan ketenangan hati.

Seperti hadis Nabi Muhammad SAW:

“Barang siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada malam Jumat, Allah Subhanahu wa Ta’ala akan menyinarinya dengan cahaya antara dia dan Baitul Atiq," (Sunan Ad-Darimi, no. 3273. Juga diriwayatkan al-Nasai dan Al-Hakim).

Baca Juga: Tips Ustadzah Oki Setiana Dewi Supaya Suami Makin Sayang Jika Sedang Bertengkar

2. Membaca Yasin

Membaca Yasin pada malam Jumat sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Hal tersebut sesuai dengan hadis yang diriwayatkan oleh Abu Dawud yang artinya: 

Artinya: “Barangsiapa membaca surat Yasin dan al-Shaffat di malam Jumat, Allah mengabulkan permintaannya.” (HR Abu Daud dari al-Habr).

3. Banyak Berbuat Baik

Salah satu keutamaan malam hari Jumat adalah dengan memperbanyak kebaikan, pada hari Jumat pahala berbuat baik akan dilipatgandakan.

Baca Juga: Berikut Sejarah Penyebaran Islam di Nusantara

Syekh Abu Bakr bin Syatha berkata:

“Barang siapa yang berbuat kebaikan pada hari Jumat maka akan dilipatgandakan sepuluh kali lipat dari hari yang lain, dan barang siapa berbuat kejelekan maka juga demikian (dilipatgandakan dosanya sepuluh kali lipat). Dan disamakan hari, yaitu malam, sebab tidak ada perbedaan sama sekali.” (Syaikh Abi Bakr bin Sayyid Muhammad Syatha Ad-Dimyati, Hasyiyah I’anah At-Thalibin, juz 2, hal. 104, Dar Al-Fikr).

4. Banyak Membaca Doa

Hari Jum'at merupakan hari yang sangat istimewa, umat muslim dianjurkan untuk memperbanyak baca doa, meminta perlindungan dari Allah SWT.

Baca Juga: Kajian Islam AKRONIM, PONDASI AHSANU AMALAA

Seperti diriwayatkan, "Sesungguhnya pada hari Jumat terdapat waktu mustajab bila seorang hamba muslim melaksanakan salat dan memohon sesuatu kepada Allah pada waktu itu, niscaya Allah akan mengabulkannya. Rasulullah mengisyaratkan dengan tangan beliau sebagai gambaran akan sedikitnya waktu itu" (H.R Abu Hurairah dan Muttafaqun Alaih).

5. Perbanyak Salawat

Dengan memperbanyak bacaan salawat kepada Nabi Muhammad SAW, kita berharap kelak akan mendapatkan syafaatnya

Dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda, "Barangsiapa bershalawat kepadaku satu kali maka Allah akan bershalawat kepadanya sepuluh kali." (HR. Muslim). 

Editor: Mia Dasmawati

Sumber: Pedoman Tangerang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x