Pemain PERSIB David da Silva Absen Main dan Latihan, Ada Permasalahan Apa Ya?

- 30 Maret 2024, 04:00 WIB
Ternyata ada masalah antara agen Dadid da Silva dengan manajemen PERSIB berkaitan dengan down payment.
Ternyata ada masalah antara agen Dadid da Silva dengan manajemen PERSIB berkaitan dengan down payment. /persib.co.id

MATA BANDUNG – Pemain penyerang PERSIB David da Silva (DDS) absen dalam laga kontra Bhayangkara FC Kamis 28 Maret kemarin,  dan tidak terlihat dalam latihan sejak Minggu 24 Maret 2024.

Pelatih PERSIB Bojan Hodak sebelumnya mengatakan bahwa DDS sedang alami gangguan kesehatan dan cedera saat menjalani latihan beberapa hari lalu.

Alasan Bojan waktu itu mungkin masih bisa diterima, namun  DDS kembali mangkir dari latihan PERSIB, hal inilah yang mengakibatkan munculnya spekulasi tentang keberadaan DDS di PERSIB.

Belakangan beredar kabar, ternyata ada masalah antara agen DDS dengan PT. PBB (Persib Bandung Bermartabat) berkaitan dengan down payment (DP).

Dan hal itu tidak dibantah oleh Umuh Muhtar selaku komisaris PT. PBB. Dimana ada tuntutan dari agen DDS kepada PT. PBB, yang meminta pelunasan sisa uang down payment (DP) secepatnya dari kontrak baru pemain.

Baca juga: PERSIB Gagal Raih Poin Penuh Setelah Ditahan Imbang Bhayangkara FC

“Masalahnya antara manajemen dan agen DDS. Ada masalah down payment, hanya kekurangan DP bukan gaji. Sudah dibereskan Selasa 26 Maret 2024 tapi David tidak kunjung latihan. Sekarang kita tidak tahu ada tuntutan apa lagi.” Kata Umuh dilansir dari simamaung.pikiran-rakyat.com.

“Kita buka saja masalahnya antara manajemen dan agen, saya sudah telepon dengan agen, dan sudah dibereskan. Kemarin ada masalahnya DP ya, bukan gaji, gaji semua sudah selesai, DP yang jadi permasalahan mereka,” ujar Umuh.

Sebelumya telah disepakati bahwa DDS menjalin kontrak baru dengan Persib hingga Desember 2024. Dan PT. PBB telah membayarkan sisa uang DP yang dipinta DDS melalui agennya pada Selasa 26 Maret.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: Sima Maung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x