Hadapi Anak Tantrum Bisa dengan Metode RIDD, Cek di Sini untuk Lebih Lengkap

- 24 April 2024, 14:45 WIB
Menghadapi anak tantrum perlu trik tersendi, salah-satunya dengan metode RIDD.
Menghadapi anak tantrum perlu trik tersendi, salah-satunya dengan metode RIDD. /Pexels

"Berikan time out, kasih dia waktu mengeluarkan energinya untuk tantrum," jelas Trisna.

Setelah anak sudah dirasa aman dan tidak menyakiti diri sendiri atau orang lain, orang tua boleh katakan 'ya' pada anak (Do say yes). Namun Trisna mengingatkan untuk tidak mudah mengabulkan permintaannya saat anak kembali merengek terhadap apa yang anak minta.

Untuk mencegah perilaku tantrum pada anak, perlu diterapkan komunikasi yang baik sejak dini dan orang tua harus menjadi contoh yang baik pada anak.

"Jangan berdebat dan berteriak depan anak, jadilah contoh yg baik, jangan berdebat dengan pasangan di depan anak," katanya.

Baca Juga: Komunikasi Tak Lancar dengan Anak? Coba Ajak Mereka Bermain Sepeda atau Pushbike dan Rasakan Bedanya

Cari tahu

Ilustrasi anak sedang mandi.
Ilustrasi anak sedang mandi. Pexels/Henley Design Studio
Dokter lulusan Universitas Udayana ini menambahkan, orang tua juga harus mengetahui kebutuhan anak dengan perhatian positif seperti mencari tahu apakah anak tantrum karena lapar atau mengantuk.

Orang tua juga harus menjadi pendengar yang baik dan berikan anak kesempatan berbagi perasaannya.

"Dari awal harus mengenalkan perasaan kecewa, marah, sedih, sehingga mereka bisa merasakan apa yang dirasakan dan belajar interpersonal," katanya.

Selain itu, rutinitas yang disiplin dan konsisten juga dapat mencegah anak sering tantrum di tempat umum.

Siapkan camilan agar anak tidak marah dan menangis saat lapar, dan berikan mainan yang atraktif dan hindari gadget saat bepergian.***

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah