4 Wisata Alam Yang Selalu Jadi Tujuan Pelancong Yang Datang Ke Kota Bandung

- 23 Agustus 2022, 12:10 WIB
4 Wisata Alam Yang Selalu Jadi Tujuan Pelancong Yang Datang Ke Kota Bandung
4 Wisata Alam Yang Selalu Jadi Tujuan Pelancong Yang Datang Ke Kota Bandung /https://www.thelodgemaribaya.com//

MATA BANDUNG - Kota Bandung juga tidak pernah lepas dari julukan kota dengan Wisata alam yang indah.

Wisata di Bandung memang selalu menjadi pilihan banyak orang untuk berlibur terutama untuk menikmati alam yang sejuk.

Berikut adalah 4 tempat wisata alam di bandung yang wajib kamu kunjungi:

1. Orchid Forest Cikole
Orchid Forest Cikole merupakan tempat wisata yang terletak di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces: Peluang Besar di Depan Mata

Kawasan Orchid Forest merupakan Taman Konservasi Anggrek beserta hutan pinus di sekitarnya dengan luas lebih dari 12 hektar menjadikan Orchid Forest Cikole sebagai Taman Konservasi Anggrek terbesar di Indonesia.

Untuk tiket masuk yang harus dibayar pun tidaklah mahal, cukup mengeluarkan uang sebesar Rp. 40.000 saja untuk domestik dan Rp. 100.000 untuk mancanegara, kalian bisa merasakan segarnya alam di daerah Cikole, Bandung.

2. The Lodge Maribaya
Mengutip dari thelodgemaribaya.com, tempat wisata ini dibangun untuk menciptakan wisata alam dengan udara yang sejuk dan bebas polusi di area pegunungan hutan pinus Maribaya.

Wisata dengan kawasan besar yang berada di Cibodas, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat ini memiliki area untuk wisata alam, kuliner, budaya, dan liburan keluarga atau penginapan.

Baca Juga: Info Loker Bandung PT Medika Kembali Membuka Kesempatan Untuk Berkarir Cek Posisi dan Syaratnya

Untuk kisaran harga tiket wisata The Lodge Maribaya dibanderol sekitar Rp. 50.000 - Rp. 100.000 per orangnya. Namun, pemandangan serta suasana pegunungan yang diberikan sangatlah worth it untuk harga tiket yang telah ditetapkan.

3. Tebing Keraton
Tebing keraton yang terkenal akan letaknya yang berada di ketinggian 1200 mdpl ini menawarkan keindahan alam dari hutan pinus yang berjejer.

Selain itu, ketika melihat dari atas tebing, pesona gedung dan bangunan yang indah dari Kota Bandung bisa terlihat dengan apik.

Wisata ini berada di Lembang, Ciburial, Cimenyan, Bandung Barat. Dengan harga tiket masuk yang sangat terjangkau yakni Rp. 12.000 saja. Pengunjung pun bisa datang dari pukul 05.00 WIB untuk melihat matahari terbit dari Tebing Keraton.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius: Evaluasi Diri Anda Minggu Ini

4. Babakan Siliwangi City Forest
Berbeda dengan wisata sebelumnya yang berada di pinggir Kota Bandung, wisata Babakan Siliwangi atau yang sering dikenal sebagai Baksil ini berada di tengah perkotaan tepatnya di Jl. Tamansari No.90, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

Harga tiket untuk masuk ke hutan yang ada di tengah kota ini adalah Rp. 0, karena pengunjung yang datang dan berwisata ke hutan kota ini tidak dikenakan biaya untuk tiket masuk karena wisata ini merupakan taman kota.

Biaya yang dikeluarkan hanyalah untuk parkir kendaraan yang besarnya kurang lebih Rp. 3000 - Rp. 5000 tergantung jenis kendaraannya.

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah