Rute dan Harga Tiket Nuansa Riung Gunung Pangalengan, Rekomendasi Wisata Bandung Selatan 2022

- 24 Agustus 2022, 20:00 WIB
Nuansa Riung Gunung Pangalengan. Rute dan Harga Tiket Nuansa Riung Gunung Pangalengan, Rekomendasi Wisata Bandung Selatan 2022
Nuansa Riung Gunung Pangalengan. Rute dan Harga Tiket Nuansa Riung Gunung Pangalengan, Rekomendasi Wisata Bandung Selatan 2022 /Instagram @dhifoaksa

MATA BANDUNG - Bandung Selatan tidak pernah kehabisan objek wisata yang indah dan sejuk, dan pastinya harus kamu kunjungi.

Bandung Selatan terkenal dengan objek wisata bertema nuansa alam, yang pasti cocok sekali untuk kamu yang berencana liburan atau healing.

Salah satu objek wisata Bandung Selatan 2022 yang tengah viral di media sosial adalah Nuansa Riung Gunung Pangalengan.

Baca Juga: Waduh, 3 Klub Liga 1 Dilaporkan ke Bareskrim Polri Terkait Dugaan Kerjasama Judi Online

Nuansa Riung Gunung berada di tengah-tengah hamparan perkebunan teh yang luas di daerah Pangalengan Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Di sepanjang perjalanan menuju lokasi, kamu bakal disuguhkan dengan pemandangan yang masih asri juga udara yang sejuk khas dataran tinggi.

Kesan pertama pengunjung saat tiba di kawasan Riung Gunung pasti akan takjub melihat keindahan objek wisata yang satu ini, apalagi baru pertama kali berkunjung.

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Serigala Terakhir Season 2 Episode 4 dan 5

Pengunjung yang datang dari luar kota tidak perlu repot-repot mencari penginapan di sekitaran Pangalengan jika ingin berkunjung.

Pasalnya, di Nuansa Riung Gunung Pangalengan juga telah tersedia penginapan dengan suasana camping di tengah perkebunan teh yang hijau membentang.

Penginapan bertema camping ini dilengkapi dengan fasilitas yang tak kalah lengkapnya dari penginapan pada umumnya, meskipun berada di perkebunan teh yang jauh dari perkotaan.

Baca Juga: Shin Tae Young Kesemsem Dengan Skil Rodi Darwis dan Ferdiansyah

Adapun sejumlah fasilitas yang tersedia di antaranya kasur, listrik, kamar mandi, bantal dan selimut dengan kapasitas tenda empat sampai enam orang.

Selain itu, di Nuansa Riung Gunung juga tersedia hammock yang menggantung di antara pohon-pohon pinus sehingga pengunjung bisa semakin bersantai.

Suasana malam hari di Nuansa Riung Gunung juga tak kalah cantiknya. Pasalnya pengunjung dapat menyaksikan keindahan milkyway ditemani dengan hangatnya api unggun.

Baca Juga: Main ke Nuansa Riung Gunung Pangalengan Bisa Ngapain Aja? Inilah Salah Satu Wisata Bandung Selatan Terbaru

Bahkan, pengunjung tidak perlu khawatir jika merasa lapar pada malam hari karena di sana tersedia juga fasilitas BBQ lho.

Sejumlah fasilitas kumplit tersebut bisa didapatkan pengunjung dengan hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp600 ribu pada weekday dan Rp650 ribu saja pada weekend.

Selain camping, banyak juga pengunjung yang sengaja datang ke Nuansa Riung Gunung untuk melakukan sesi foto prewedding karena latar pemandangan alamnya yang indah.

Baca Juga: CFD di Bandung Ditiadakan, Rekayasa Lalu Lintas Mulai Diterapkan

Namun jangan khawatir, jika kamu belum memiliki pasangan kamu tetap dapat berfoto ria di beberapa spot yang Instagramable.

Selain itu, pengunjung juga dapat berkeliling kebun teh dengan pemandangan yang sangat cantik dengan suasana yang adem dan bikin betah.

Objek wisata Nuansa Riung Gunung Pangalengan buka setiap hari mulai 07.00-17.00 WIB, dengan harga tiket masuk sebesar Rp10.000 perorang dan biaya parkir Rp5.000 saja.

Baca Juga: Apakah Preman Pensiun 6 Episode 4 Tayang Hari Ini? Ternyata Ini Jawabannya

Objek wisata Nuansa Riung Gunung berlokasi di kawasan Riung Gunung, RT.02/RW.02, Pulosari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Rute menuju objek wisata Nuansa Riung Gunung bisa ditempuh melalui tol Soroja, Moh. Toha dan Buah Batu.

Rute menuju objek wisata Nuansa Riung Gunung juga bisa diakses melalui Pangalengan ataupun Ciwidey.

Baca Juga: Pantai Palangpang, Destinasi Wisata yang Sedang Menggeliat

Jika melalui Pangalengan, cukup mengikuti arah menuju Situ Cileunca, lalu melalui kawasan perkemahan Rahong.

Sementara jika melalui Ciwidey, pengunjung bisa melewati kawasan wisata Gambung sebelum Alun-alun Ciwidey.

Sangat menarik bukan? Yuk segera masukkan nama Nuansa Riung Gunung ke daftar destinasi wisata kamu akhir pekan ini.***

Editor: Dzimar Hariz Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah