Kota Bandung Siap Jadi Kota Film, Yana Mulyana Bilang Begini

- 31 Agustus 2022, 18:44 WIB
Wali Kota Bandung Yana Mulyana
Wali Kota Bandung Yana Mulyana /Humas Kota Bandung/

"Tujuan perfilman Indonesia meningkatkan kesejahteraan masyarakat baik material, spiritual maupun sosial. Adapun fungsi utama yaitu Ilmu, jarya seni budaya, nedia komunikasi dan Komoditas," tuturnya.

Gunawan menambahkan, kedatangannya ke Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk mengintegrsikan regulasi sehingga lebih mudah untuk meningkatkan perfilman di Indonesia.

"Utamanya mengintegrasikan seluruh pengambil kebijakan termasuk pemerintah. Kehadiran kami juga untuk mengharmonisasikan aturan yang sudah dijelaskan berikut dengan pemerintah khususnya di daerah," katanya.

Ia pun mengapresiasi pendidikan yang ada di Kota Bandung, karena bukan hanya infrastruktur saja yang mendukung, juga SDM yang berpotensi untuk memajukan perfilman.

"Film merupakan alat ketahanan nasional, mulai ekonomi, sosial budaya. Mudah-mudahan bisa kira capai itu. Kota Bandung juga luar biasa pendidikannya, mulai SMK hingga perguruan tinggi. Mulai Widyatama, ISBI, Unpad hingga UPI," bebernya.

Baca Juga: Ayana Gedong Songo, Wisata Hits dan Instagramable di Semarang

Di tempat yang sama, Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menerangkan, kondisi pandemi di Kota Bandung relatif terkendali, dengan vaksinasi dan berbagai relaksasi kegiatan mampu memulihkan perekonomian di Kota Bandung.

"Dengan ikhtiar ini pandemi covid-19 di Kota Bandung terkendali, sehingga bisa melakukan berbagai pemulihan kegiatan, termasuk seni," tuturnya.

Ia yakin, kreatifitas anak Kota Bandung semakin meningkat. Sebagai pusat pendidikan mampu meningkatkan kapasitas SDM.

"Saya yakin kreativitas sebagian besar ada di Kota Bandung. Mudah-mudahan Kota Bandung betul-betul menjadi kota film, kembalikan story-nya," katanya.

Halaman:

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah