Peringati Hari AIDS Sedunia 2023, Kota Bandung Targetkan Tahun 2030 Tidak Ada Lagi Kasus HIV/AIDS Baru

- 2 Desember 2023, 23:14 WIB
peringatan Hari AIDS Sedunia tahun 2023 di Gelanggang Generasi Muda (GGM) Kota Bandung, Sabtu 2 Desember 2023
peringatan Hari AIDS Sedunia tahun 2023 di Gelanggang Generasi Muda (GGM) Kota Bandung, Sabtu 2 Desember 2023 //Diskominfo Kota Bandung

MATA BANDUNG - Pemerintah Kota Bandung terus bekerja untuk menghentikan penyebaran dan penularan HIV/AIDS dan menanggulanginya, dengan tujuan mencapai Nol Kasus dan Tanpa Stigma. Salah satu strateginya adalah melacak dan mengobati penyintas HIV/AIDS dengan cepat.

Pemkot Bandung juga berharap pada tahun 2030 tidak ada lagi kasus HIV/AIDS baru.

“Hari ini, orang-orang di seluruh dunia menunjukkan dukungan bagi mereka yang hidup bersama HIV/AIDS. Termasuk di Kota Bandung,” ujar
Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Bandung, Sony Adam.

Sony mengumumkan hal itu pada Sabtu 2 Desember 2023, saat peringatan Hari AIDS Sedunia tahun 2023 di Gelanggang Generasi Muda (GGM) Kota Bandung. Kegiatan ini menampilkan karya seni yang dibuat oleh warga Kota Bandung yang hidup dengan HIV/AIDS.

Baca Juga: Mengkhawatirkan! Kekerasan pada Perempuan dan Anak di Kota Bandung Meningkat

Edukasi dan Empowerment: Mengangkat Wawasan di Hari AIDS
Edukasi dan Empowerment: Mengangkat Wawasan di Hari AIDS

Mereka menampilkan berbagai karya seni, mulai dari lukisan dan pameran di area GGM. Kemudian ada sesi musikalisasi puisi dan berbagi cerita bertahan hidup bersama HIV/AIDS.

“Kegiatan ini juga merupakan upaya meningkatkan kesadaran dan kemandirian ODHA di Kota Bandung,” katanya menambahkan.

Menurut laporan, tema peringatan Hari AIDS Sedunia 2023 di Kota Bandung adalah "Eksplorasi Budaya dalam Mewujudkan Bandung Unggul Tanpa Stigma."

Halaman:

Editor: Mia Nurmiarani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x