Gila!!! Cabai Rawit Papua Tembus Rp.200.000 Per Kilogram.

- 23 Mei 2021, 15:35 WIB
Ilustrasi cabai rawit.
Ilustrasi cabai rawit. /Pixabay/

MATA BANDUNG - Melonjaknya harga cabai rawit di Papua menembus harga Rp.200.000 per kilogram

Kenaikan harga cabai rawit terjadi sejak lebaran Hari Raya Idul Fitri 13 Mei 2021, dan masih bertahan hingga saat ini.

Fatimah salah satu pedagang pasar Hamadi mengatakan, harga cabai rawit sempat menembus Rp.250.000 per kilogram pada tanggal 17 mei 2021 akibat menipisnya persediaan cabai rawit, dan sekarang kembali pada harga Rp.200.000 per kilogram.

Baca Juga: Petani Milenial Mengikuti Pelatihan Yang Digagas Pemda Jabar.

Persediaan cabai rawit yang relatif banyak tidak membuat harga cabai rawit turun dari Rp.200.000.

"Sedangkan cabai besar dan cabai padang atau keriting Rp100.000/kg," ujar Fatimah 22 Mei 2021.

Bahan - bahan lain masih diharga stabil, Tomat 15.000/kg sampai Rp20.000/kg, wortel lokal Rp35.000/kg, harga buncis Rp15.000/kg, sawi putih Rp35.000/kg, kentang Rp25.000/kg.

Baca Juga: Ridwan Kamil Meminta OJK Jabar Dan BI Jabar Membuat Konten Edukasi Literasi Digital Yang Menarik.

Sementara itu harga daging ayam potong lokal masih stabil tergantung ukuran yakni dari Rp45.000/ekor hingga Rp75.000/kg, harga daging sapi Rp150.000/kg, dan harga telur ayam ras lokal Rp63.000/rak (30 butir).

Memang hanya harga cabai rawit yang belum stabil dan masih mahal, aku Fatimah yang dibenarkan rekan pedagang lainnya.

Halaman:

Editor: Ilhamdi T

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x