Lewat Akun Twitter Presiden Jokowi Menghimbau Seluruh Kepala Daerah Mengecek Kesiapan Oksigen dan Obat-Obatan

- 8 Juli 2021, 09:30 WIB
tangkapan layar akun twitter presiden republik indonesia Joko Widodo yang meminta seluruh kepala daerah di dalam dan di luar pulau jawa dan bali untuk terus melihat kesiapan pasokan oksigen dan obat-obatan yang dikbarkan harganya kian hari semakin naik
tangkapan layar akun twitter presiden republik indonesia Joko Widodo yang meminta seluruh kepala daerah di dalam dan di luar pulau jawa dan bali untuk terus melihat kesiapan pasokan oksigen dan obat-obatan yang dikbarkan harganya kian hari semakin naik /

MATA BANDUNG - Pemerintah terus memperketat mobilitas masyarakat lewat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Covid -19 untuk menekan penyebaran dan penularan Covid -19 dimasyarakat yang kian hari semakin meningkat.

Ditambah saat PPKM Darurat Covid -19 di pulau Jawa dan Bali beberapa rumah sakit kekurangan pasokan oksigen dan juga meningkatnya harga obat-obatan untuk pasien Covid -19 dipasaran.

Baca Juga: Luhut Binsar Pandjaitan Ubah Kriteria Sektor Essensial dan Esensial Yang Beroperasi Saat PPKM Darurat

Melihat hal itu Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang biasa disapa Jokowi menyampaikan lewat akun Twitter @jokowi agar seluruh kepala daerah di pulau Jawa dan Bali turun langsung kelapangan untuk melihat kesiapan penyediaan tabung oksigen dan juga distributor obat-obatan yang ada di luar dan di dalam pulau Jawa dan Bali yang dikabarkan harganya naik saat PPKM Darurat Covid -19 diterapkan sampai 20 Juli mendatang.

“Seluruh kepala daerah, di dalam dan di luar Pulau Jawa dan Bali, saya minta untuk mengecek langsung ke lapangan kesiapan alat-alat kesehatan di daerah masing-masing, obat-obatan sampai tabung oksigen, juga tempat-tempat isolasi untuk pasien Covid -19.”

Baca Juga: Berikut Jadwal Layanan Sim Keliling di Kota Bandung Saat PPKM Darurat 8 Juli 2021

Salah satu warga net turut berkomentar dan menyampaikan aspirasinya setelah melihat postingan Jokowi di media sosial Twitter.

Salah satunya akun @ngisingman yang mengabarkan dirinya terpapar Covid -19 saat PPKM Darurat dan sulit mendapatkan tabung oksigen, dan banyak warga di desanya terpapar postif meninggal saat melakukan isolasi mandiri.

Baca Juga: Berikut Prakiraan Cuaca di Dominasi Berawan Saat PPKM Darurat di Wilayah Jawa Barat 8 Juli 2021

Halaman:

Editor: Ilhamdi T


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah