Miliki Banyak Risiko, PPKM Darurat Diperpanjang Sampai Akhir Juli

- 17 Juli 2021, 07:00 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy, sebut PPKM Darurat diperpanjang hingga akhir Juli 2021
Menko PMK Muhadjir Effendy, sebut PPKM Darurat diperpanjang hingga akhir Juli 2021 /Instagram@ muhadjir_effendy

MATA BANDUNG - Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM Darurat Jawa Bali telah telah memasuki akhir pekan kedua.

Rencana awal pemerintah untuk memberlakukan PPKM Darurat Jawa Bali yang dimulai pada tanggal 3 Juli 2021 ini seharusnya berkahir pada 20 Juli 2021.

Akan tetapi timbul pernyataan PPKM Darurat Jawa Bali akan diperpanjang.

Baca Juga: Sim Keliling Kota Bandung Hari Ini Sabtu 17 Juli 2021, Dibatasi 100 Orang Saja

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan Presiden Joko Widodo telah memutuskan memperpanjang (PPKM) darurat hingga akhir Juli 2021.

"Tadi Rapat Kabinet terbatas yang saya ikuti waktu saya di Sukoharjo (Jateng) sudah diputuskan Bapak Presiden dilanjutkan sampai akhir Juli PPKM ini," kata Muhadjir ditemui saat mengunjungi Hotel University Club UGM yang dijadikan selter pasien COVID-19 di Yogyakarta, Jumat.

Presiden Jokowi, kata Muhadjir, juga menyampaikan bahwa keputusan memperpanjang PPKM darurat ini memiliki banyak risiko, termasuk bagaimana menyeimbangkan antara mendisiplinkan warga menaati protokol kesehatan sesuai standar PPKM dengan penyaluran bantuan sosial.

Baca Juga: SIM C Tiga Golongan Akan Diterapkan Bulan Depan, Segera Cek Syarat dan Cara Buatnya

Bantuan sosial, ujar dia, tidak mungkin ditanggung oleh pemerintah sendiri. Namun gotong-royong bersama masyarakat dan sejumlah instansi lainnya juga diperlukan dalam menghadapi pandemik ini.

Halaman:

Editor: Nugraha A.M

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x