Perbandingan: Realme C15 vs Xiaomi Redmi 9C, Spesifikasi Tak Jauh Beda

- 30 November 2021, 17:13 WIB
Perbandingan Antara Realme C15 vs Xiaomi Redmi 9C, Spesifikasi Beda Tipisss
Perbandingan Antara Realme C15 vs Xiaomi Redmi 9C, Spesifikasi Beda Tipisss /Instagram/Tangkapan Layar Instagram

MATA BANDUNG - Pastinya sudah pada tahu dari kedua brand ternama di tanah air besutan Realme dan Xiaomi, yang mana Tim Mata Bandung akan sedikit mengulas kedua ponsel pintar dengan seri Realme C15 dan Redmi 9C.

Yang mana Realme C15 dan Redmi 9C memiliki performa yang tak jauh beda.

Pasalnya Realme C15 dan Redmi 9C menggunakan chipset yang sama yakni MediaTek Helio G35 (12nm) yang berkecepatan CPU mencapai 8 x 2.3GHz.

Baca Juga: HP Gaming Redmi 9C, Harga 1 Jutaan Doang Loh, Berikut Spesifikasinya

Baca Juga: Redmi Note 10S: Rekomendasi Banget, Harga pun Murah Meriah

Hasil skor AnTuTu kedua ponsel ini memiliki perbedaan yang mana Realme C15 menyentuh skor 109054, sedangkan Redmi 9C 110490.

Di karenakan ecepatan Clock GPU yang di hasilkan chipset ini menyentuh angka 650MHz dan kecepatan RAM mencapai 1600MHz.

Realme C15 memiliki berat 209g, lebat 75.9mm, ketinggian 164.5mm dan ketebalan 9.8mm.

Berbeda sedikit dengan Redmi 9C yang memiliki berat 196g, lebat 77mm, ketinggian 164.9mm dan ketebalan 9mm.

Dari segi tampilan Realme C15 memboyong layar berukuran 6,5 inc yang beresolisi 720x1560px dan kerapatan piksel mencapai 270ppi.

Baca Juga: Sinopsis Film The Billionaire (2011): Kisah Anak Muda Menjadi Miliarder

Sedangkan Redmi 9C di bekali layar berukuran 6,53 inc yang beresolisi 720x11600px dan kerapatan piksel mencapai 269ppi.

Kedua ponsel tersebut masih menggunakan panel layar IPS atau LCD. Tak hanya itu keduanya juga masih mneggunakan pengeras suara mono dan masih menggunakan soket audio 3,5mm.

Dari segi kamera keduanya memiliki sisi yang menonjol, Realme C15 di kapasitasi kamera depan beresolusi 8 MP, f/2.0, (wide).

Di bagian punggung ponsel ini memiliki 4 kamera yakni 13 MP, f/2.2, (wide), 8 MP, f/2.3, 119˚ (ultrawide), 2 MP B/W, f/2.4 dan 2 MP, f/2.4.

Baca Juga: Hitungan Hari, Anime Demon Slayer Season 2 Segera Di rilis Udah Gak Sabar Bangeeett!!! Ini Link Streamingnya

Berbeda dengan Redmi 9C yang di bekali kamera depan beresolusi 5 MP, f/2.2, (wide).

Ponsel ini di bekali 3 kamera punggung yaitu 13 MP, f/2.2, 28mm (wide), 2 MP, f/2.4, (macro), dan 2 MP, f/2.4, (depth).

Ada satu hal lagi yang membuat kedua ponsel ini berbeda yaitu dari segi kapasitas baterai, yang mana Realme C15 memiliki kapasitas baterai mencapai 6000mAh dan sudah mendukung fast charging 18W.

Berbeda dengan Redmi 9C yang di bekali kapasitas 5000mAh dan tentunya juga sudah mendukung fast charging 10W. ***

Editor: Gallih Raka Siwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah