The Guilty (2018) Film Bergenre Crime, Drama, dan Thriller, Mengisahkan Tentang Telepon Dari Korban Penculikan

- 30 November 2021, 19:05 WIB
The Guilty (2018) Film Bergenre Crime, Drama, dan Thriler, Mengisahkan Tentang Telepon Dari Korban Penculikan
The Guilty (2018) Film Bergenre Crime, Drama, dan Thriler, Mengisahkan Tentang Telepon Dari Korban Penculikan /Instagram/Tangkapan layar Instagram

Review:
Film ini hanya berfokus pada Asger yang ada di kantor layanan darurat yang menangani kasus penculikan melalui telepon dan konsepnya hanya itu saja tak berubah sampai akhir.

Hal ini sengaja dilakukan agar kita dapat merasakan apa yang tokoh utama rasakan.

Kita dan Asger sama-sama tidak tahu pasti apa yang sedang terjadi di lokasi kejadian dan apa yang bakal terjadi setelahnya karena banyaknya keterbatasan membuat Asger sulit untuk membaca strategi dari orang yang ia kejar.

Ini membuat The Guilty bisa memainkan prasangka kita yang menontonnya.

Selain itu, akting dari Jakob sangatlah baik. Karena hanya Asger lah tokoh utama disini, ia harus menuangkan segala perasaan yang ia rasakan lewat telepon.

Sehingga kita yang menontonnya dapat merasakan apa yang sedang dirasakan oleh Asger.

Plot twist yang diberikan juga tidak tanggung-tanggung dan membuat kita terheran-heran saking tidak terprediksinya jalan cerita di akhir.

Baca Juga: Kekurangan dan Kelebihan POCO X3 GT, HP Gaming Berspesifikasi MediaTek Dimensity 1100

Kabarnya Hollywood akan melakukan remake dari film ini dengan memasang aktor Jake Gylenhall sebagai Asger Holm.

Ada baiknya, kamu menonton film ini dahulu sebelum remake Hollywood tersebut dibuat.

Halaman:

Editor: Gallih Raka Siwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah