Simak! Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Dibuka, Berikut Cara Sambung Rekening Bank Dan E-Wallet

- 4 Januari 2024, 23:39 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 63 tahun 2024/Instagram/@prakerja.go.id
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 63 tahun 2024/Instagram/@prakerja.go.id /

MATA BANDUNG - Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 telah dibuka per Rabu 3 Januari 2024 kemarin. 

 

Menurut unggahan Instagram @prakerja.go.id, pendaftaran Kartu Prakerja 2024 sudah dapat dilakukan dengan mengklik “Daftar Sekarang” untuk pembuatan akun.

 

Nantinya setelah memiliki akun, peserta Kartu Prakerja 2024 dapat mengikuti seleksi gelombang yang tanggal pembukaannya akan diinformasikan kemudian.

Baca Juga: Pemkot Bandung Berkomitmen Maksimalkan Pengelolaan Sampah di TPST Gedebage, Ema : Bisa Olah 15 Ton Sampah

Apabila lolos seleksi gelombang, peserta Kartu Prakerja 2024 akan mendapatkan saldo sebesar Rp3,5 juta yang digunakan khusus untuk membeli kursus pelatihan sesuai minat.

 

Namun begitu, ada batas waktu bagi peserta untuk membeli kursus pelatihan pertama dengan saldo Prakerja tersebut, yakni 15 hari sejak lolos seleksi gelombang.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah