ASN Dipastikan Mulai Pindah ke IKN pada Juli 2024

- 13 Februari 2024, 21:01 WIB
Ilustrasi IKN (Ibu Kota Nusantara) beserta fasilitas yang akan diterima ASN, TNI, dan Polri yang dipindahkan mulai Juli 2024.
Ilustrasi IKN (Ibu Kota Nusantara) beserta fasilitas yang akan diterima ASN, TNI, dan Polri yang dipindahkan mulai Juli 2024. /@ikn_id

 

 

MATA BANDUNG - Ibu Kota Nebara (IKN) dibangun di atas wilayah darat seluas 252.000 hektar dan mempunyai luas wilayah laut 69.769 hektar. Selain itu, IKN pun mengusung konsep smart amd forest city, yaitu kota pintar yang berkelanjutan, ramah lingkungan dam berbasis teknologi.

Otorita IKN menjalin komunikasi dengan 800 peneliti untuk mendapatkan berbagai masukan tentang apa saja yang dapat dikembangkan di Nusantara baik dari sisi teknologi, sosial, budaya bahkan antropologi. Membangunan istana negara dan hotel nusantara telah berjalan sesuai target dan siap digunakan pada pelaksanaan upacara kemerdekaan pada 17 Agustus 2024.

 

Selain pembangunan infrastruktur yang telah berjalan dengan baik, berikutnya adalah rencana Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dipastikan mulai pindah ke IKN bulan Juli 2024. Hal ini dipaparkan oleh Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Jaka Santos

 Baca Juga: Kementerian PUPR Percepat Pembangunan Rumah Tapak Menteri IKN yang Saat ini Sudah Capai 42,62 persen 

 

Pemindahan sejumlah ASN ini akan dimulai jika hunian ASN telah rampung.
“Target pertama adalah ketika hunian sudah jadi, hunian sudah jadi itu diperkirakan Juli, jadi sudah ada yang bisa pindah. Nah itu bertahap,” kata Jaka


Jaka mengatakan pula bahwa memindahkan ASN bukanlah hal yang mudah, melainkan harus dilakukan dengan persiapan yang matang dan secara bertahap.

Halaman:

Editor: Mia Nurmiarani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah