Shalawat, Tersenyum dan Tertawa Jadi Kunci Permainan Tangguh Mega di Liga Voli Korea

- 31 Oktober 2023, 23:13 WIB
Mega saat bercerita kepada Jia dan Kim bahwa ia bershalawat sepanjang pertandingan.
Mega saat bercerita kepada Jia dan Kim bahwa ia bershalawat sepanjang pertandingan. /@solmangat

MATA BANDUNG - Kisah Mega 'megatron' Hanestri, pebola voli klub Jung Kwang Jang Red Sparks yang sukses menumbangkan salah-satu klub terkuat di Korea Selatan masih jadi buah bibir di beberapa media. Pada umumnya sumber kisah Mega, pemain voli asal Jember, Indonesia, itu bermuara dari konten-konten di akun youtube dan tiktok penerjemahnya, Kim Yoon Sol. 

Salah-satu kisah yang belakangan viral adalah tips Mega saat mencari kekuatan agar ia bisa bersama kawan satu klubnya mengatasi keadaan dari posisi kalah 2 - 0 saat menghadapi Pink Spiders beberapa hari lalu. 

Apa yang dilakukan Mega selama pertandingan itu? Sebagai muslimah yang taat, Mega ternyata membaca shalawat sepanjang pertandingan yang menegangkan itu.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Tempat Olahraga Jogging di Kota Bandung, Bisa Sambil Kulineran

Pertolongan Allah

Mega saat tampil di acara Media Day (media gathering) yang diselenggarakan Korean V League.
Mega saat tampil di acara Media Day (media gathering) yang diselenggarakan Korean V League. @solmangat
"Aku baca shalawat allahuma sholli ala sayyidina Muhammad, wa'ala ali sayyidina Muhammad," ujar Mega seperti terlihat di konten video akun tiktok Kim dengan nama Solmangat (merupakan gabungan kata Sol + semangat) empat hari lalu. 

"Itu apa?" tanya Kim. 

"Minta tolong ... " kata Mega.

"Allah?" tebak Kim.

"Iya!" tegas Mega yang kemudian ia menceritakan bahwa selama pertandingan itu dari babak satu ke babak ke-5 ia membaca shalawat terus.

"Oo saya lihat kamu berdoa terus saat time-out, jadi kamu baca itu, ya!" ujar Kim.

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: TikTok YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x