Telkom University Choir Berhasil Mendapatkan Gold Medal di Korea

27 Juli 2021, 05:30 WIB
Telkom University Choir Berhasil Mendapatkan Gold Medal di Korea /dok Telkom University/

MATA BANDUNG - Telkom University Youth Choir berhasil membawakan penampilan yang membanggakan pada kompetisi paduan suara tingkat internasional bertajuk 2021 World Youth Choral Festival & Competition - Jeju, Korea .

Berkat penampilan yang indah tersebut, Telkom University Youth Choir memperoleh prestasi yang membanggakan.

Kompetisi ini diselenggarakan secara virtual pada 21-23 Juli 2021 di kanal Youtube Jeju World Youth Choral Festival.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 27 Juli 2021, Gemini : Hati-hati Akan Dampak Kata-kata Anda

Baca Juga: Ramalan Zodiak 27 Juli 2021, Taurus : Anda Memiliki Bagian Yang Hilang Yang Dibutuhkan Orang Lain

Telkom University Youth Choir merupakan sub-choir terbaru dari Telkom University Choir, beranggotakan 128 orang yang berusia 18-20 tahun, anggota Telkom University Youth Choir merupakan orang-orang terpilih yang telah lulus berbagai macam proses audisi yang terakhir dibuka pada tahun 2020.

Pada kompetisi ini terdapat 24 paduan suara yang berpartisipasi dari 6 negara yaitu : Korea, Amerika Serikat, Singapura, Hong Kong, China , dan Indonesia. Kompetisi ini dihadiri 6 juri dan pakar paduan suara tingkat dunia yaitu Youngjo Lee (Korea), T.J Harper (Amerika Serikat), Andrea Angelini (Italy), Shinhwa Park (Korea), Marcin Tomczak (Polandia), Jennifer Tham (Singapura) .

Pada kompetisi ini Telkom University Youth Choir berpartisipasi dibawah binaan konduktor Aldo Randy Ginting.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 27 Juli 2021, Aries : Berfikir Secara Logis Jangan Bertele-tele

Pada kompetisi ini Telkom University Youth Choir mengikuti kompetisi di kategori D (Virtual Choir) dan membawakan lagu Only In Sleep, karya Ēriks Ešenvalds yang merupakan komposer asal Latvia, Eropa Utara .

Dengan membawakan lagu tersebut Telkom University Youth Choir berhasil meraih Gold Medal (dengan score 90.0 - 100.0).

“Kompetisi ini diikuti oleh anggota baru Telkom University Youth Choir yang diadakan secara Internasional. Dalam jangka waktu yang cukup singkat para anggota TUYC dapat mengembangkan kemampuan serta menampilkan yang terbaik untuk berpartisipasi dalam lomba World Youth Choral Festival 2021." Ujar Arinda Nugroho selaku ketua tim kompetisi.

Baca Juga: TPPAS Legok Nangka, Panitia Pengadaan Segera Umumkan Empat Konsorsium Pemenang Prakualifikasi Lelang

Terimakasih sebesar-besarnya kami ucapkan kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan memberikan doa sehingga Telkom University Youth Choir mendapatkan prestasi yang membanggakan.

Editor: Mia Dasmawati

Tags

Terkini

Terpopuler