Pahami HIV DAN AIDS, Bagaimana agar kita dapat terhindar dari kedua hal itu.

- 1 Desember 2021, 18:15 WIB
Pahami HIV DAN AIDS, Bagaimana agar kita dapat terhindar dari kedua hal itu.
Pahami HIV DAN AIDS, Bagaimana agar kita dapat terhindar dari kedua hal itu. /Freepik

MATA BANDUNG - Hingga saat ini masalah HIV dan AIDS adalah virus dan kondisi yang belum ditemukan vaksin atau obat yang dapat menangkal dan menyembuhkannya.

Adapun obat ARV (antiretroviral) yang menjadi solusi untuk seseorang yang terkena HIV, hanya bertujuan untuk menekan laju pertumbuhan HIV didalam tubuh bukan membunuh virusnya, sehingga kondisi kesehatan orang-orang yang positif akan tetap terjaga.

Data terakhir sampai Maret 2021, seperti dilaporkan oleh Ditjen P2P, Kemenkes RI, tanggal 25 Mei 2021, menunjukkan jumlah kumulatif kasus HIV/AIDS di Indonesia sebanyak 558.618 yang terdiri atas 427.201 HIV dan 131.417 AIDS.

Baca Juga: 1 Desember 2021 Peringati Hari AIDS sedunia, Apa Itu AIDS?

Baca Juga: Event PUBG Mobile x Arcane Berhadiah iPhone 12 Loh, Event TERBATAS !!! Berikut Hadiah Yang di Berikan

Jumlah kumulatif kasus HIV/AIDS yang terdeteksi pada priode Januari – Maret 2021 sebanyak 9.327, terdiri atas 7.650 HIV dan 1.677 AIDS yang dilaporkan 498 kabupaten dan kota dari 514 kabupaten dan kota di Indonesia.

Baik untuk kita pahami apa itu HIV dan AIDS?, Bisakah HIV terdeteksi? Apakah virus ini dapat menular?

simak sampai habis ya! agar kamu paham bagaimana menyikapi HIV dan AIDS, karena kedua hal itu semua orang berpotensi mengalami jika kurangnya wawasan dan pemahaman akan virus ini.

HIV dan AIDS
- HIV (human immunodeficiency virus). adalah virus yang mampu merusak sistem kekebalan tubuh, dengan menginfeksi dan menghancurkan sel CD4. Semakin banyak sel CD4 yang dihancurkan, kekebalan tubuh akan semakin lemah, sehingga rentan diserang berbagai penyakit.

Halaman:

Editor: Mia Dasmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah