Priiiiit!!! Persib Gunakn Jersey Biru-Biru-Biru

- 28 November 2021, 20:50 WIB
8 Keunggulan Jersey Ayar Persib Dibandingka Terdahulunya
8 Keunggulan Jersey Ayar Persib Dibandingka Terdahulunya /tangkap layar IG Persib/

MATA BANDUNG - Persib akan kembali mengenakan jersey utama pada pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2021/2022 melawan Arema FC di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu 28 November 2021 malam ini.

Menurut hasil Match Coordination Meeting (MCM), Sabtu 27 November 2021 kemarin, Persib mengenakan seragam serbabiru karena tidak bisa memakai celana putih. Hal ini disebabkan lawan mengunakan warna yang sama.

Tim asuhan Robert Alberts yang berstatus sebagai tuan rumah, akhirnya memilih mengenakan celana biru.

Baca Juga: Sedang Berlangsung Berikut Link Streaming Persib vs Arema FC

Baca Juga: Sedang Berlangsung Berikut Link Streaming Persib vs Arema FC

Sementara, untuk kiper, Pangeran Biru akan menggunakan warna hijau-hijau-hijau.

Sedangkan lawan yang berstatus tim tamu akan mengenakan jersey keduanya, putih-putih-putih dan penjaga gawangnya mengenakan seragam berwarna kuning-kuning-kuning.

Pada laga ini, Persib tak dapat leluasa menurunkan komposisi terbaik karena banyak pemain absen. Selain cedera seperti Puja Abdillah, Erwin Ramdani ataupun Marck Klok, ada pemain lain yang absen akibat akumulasi, yakni Nick Kuipers dan Mohammed Rashid.

Ditambah lagi, Victor Igbonefo dan Ezra Walian yang masih bersama timnas Indonesia, dipastikan masih absen membela Persib pada laga malam nanti.

Halaman:

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah