Setelah Marc Klok, Rachmat Iriyanto, dan Ricky Kambuaya, PSSI Pangil Bek Muda Persib Bandung

- 18 April 2022, 10:19 WIB
Bek Muda Kakang Rudianto sabet penghargaan Persib Awards 2021-2022 sebagai pemain potensial
Bek Muda Kakang Rudianto sabet penghargaan Persib Awards 2021-2022 sebagai pemain potensial /PERSIB

MATA BANDUNG - PSSI kembali meminta satu pemain Persib Bandung unuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23, dalam persiapan menuju SEA Games Vietnam 2022.

PSSI meminta Bek muda Persib, Kakang Rudianto untuk tinggal lebih lama di Korea, setelah menjadi satu di antara pemain Tim Nasional U-19 Indonesia yang naik kelas.

sebelumnya Persib sudah mengirimkan pemainya Marc Klok, Rachmat Iriyanto, dan Ricky Kambuaya, PSSI meminta bek muda Persib, Kakang Rudianto

Baca Juga: Kajian Islam AKRONIM, TADABBUR AL QUR'AAN Surat An Nisaa Ayat ke 69

Baca Juga: Kunci jawaban Tantangan Harian Tebak Kata Shopee Hari Ini Senin 18 April 2022, Cek Sekarang!

Kakang bersama Timnas U-19 sudah berada di Korea kurang lebih satu bulan. Kini, pemain jebolan Akademi Persib tersebut harus menunda kepulangannya ke Indonesia dan menjalani latihan bersama U-23.

Seperti yang tertuang dalam surat bernomor 1390/AGB/184/IV/2022 tertanggal 12 April 2022 tentang Pemanggilan Pemain Tim Nasional Sepakbola U-23 Putra Indonesia.

Surat yang ditujukan kepada manajemen Persib tersebut ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.

"PSSI kembali memanggil Kakang Rudianto untuk mengikuti Pemusatan Latihan Tim Nasional U-23 di Korea Selatan," tulis Yunus dalam surat tersebut.

Halaman:

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x