Cara Beli Tiket Persib Gak Ribet, Tiket Persib Vs Madura United Mulai Dijual Hari Ini Ikuti Langkah-langkahnya

- 27 Juli 2022, 16:00 WIB
Cara Beli Tiket Persib Gak Ribet, Tiket Persib Vs Madura United Mulai Dijual Hari Ini Ikuti Langkah-langkahnya
Cara Beli Tiket Persib Gak Ribet, Tiket Persib Vs Madura United Mulai Dijual Hari Ini Ikuti Langkah-langkahnya /prfmnews

MATA BANDUNG – Penjualan tiket pertandingan kandang Persib vs Madura United akan mulai dibuka antara hari ini selasa, 27 Juli 2022.

Manajemen Persib Bandung melakukan penjualan tiket secara online sebagai upaya menghindari melambungnya harga tiket yang dijual melalui calo dan adanya pemalsuan.

Oleh sebab itu, semua tiket pertandingan Persib Bandung akan dijual secara online.

Baca Juga: Curug Mala, Surga Tersembunyi di Pelosok Garut

Adapun cara membeli tiket Persib yang gak ribet bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Sebelum melakukan pembelian, pastikan lebih dulu akun member Persib kamu telah terverifikasi,
  • Kemudian lakukan download PERSIBapps di Playstore atau update jika yang sudah memiliki aplikasinya,
  • Bila PERSIBapps sudah didownload atau update, log in dengan memasukkan email dan password member Persib yang sudah terverifikasi,
  • Setelah itu, pilih tribun yang diinginkan saat menyaksikan laga nanti,
  • Lalu isi data diri secara lengkap dan lakukan pembayaran,
  • Segera setelah pembayaran berhasil dilakukan, cek kotak masuk email atau spam untuk mendapatkan e-ticket,
  • Lakukan penukaran e-ticket dengan gelang di beberapa titik di Kota Bandung.

Demikian cara mudah dan gak ribet pembelian tiket Persib. Laga Persib vs Madura United akan berlangsung pada Sabtu 30 Juli 2022.***

 

Editor: Mia Dasmawati

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x