PERSIB Lolos Championship Series Liga 1 2023 2024, Bojan Perbaiki Lini Pertahanan Jelang Kontra Persebaya

- 18 April 2024, 07:49 WIB
/Instagram/@pengamatsepakbola

MATA BANDUNG - PERSIB Bandung menjadi tim kedua menyusul Borneo FC lolos ke babak Championship Series BRI Liga 1 2023 2024.

Hal ini dipastikan, setelah Persis Solo dikalahkan Persija dengan skor tipis 0-1 yang membuat PERSIB semakin kokoh dan tidak akan tergusur dari 4 besar klasemen sementara.

Kabar baik buat PERSIB dan Bobotoh ini, tersebar melalui unggahan akun Instagram @pengamatsepakbola, Rabu 17 April 2024.

Pemain penyerang PERSIB Ciro Alves pun bereaksi atas unggahan akun tersebut dengan memposting emoji gambar piala.

Sejauh ini klasemen sementara BRI Liga 1 PERSIB masih bertengger di posisi kedua dengan raihan 56 poin,  Persis Solo berada di urutan ke 8 dengan raihan 44 poin sedangkan Persija di urutan ke 10 dengan raihan 41 poin.

Baca juga:PERSIB Ditahan Imbang 3-3 oleh Persita Tangerang, Akibat Ada Kesalahan Fatal!

PERSIB masih menyisakan tiga pertandingan Regular Series melawan Persebaya Surabaya, Borneo FC Samarinda, dan PSS Sleman. Hanya Bali United dan Madura United yang kemungkinan bisa menggeser Maung Bandung.

Namun demikian, PERSIB tetap tidak akan terlempar dari empat besar dan  tiket championship series sudah di tangan. Akan tetapi jika PERSIB mampu menang di tiga laga atau paling tidak dua laga, maka akan makin memperkokoh posisinya di peringkat kedua.

Apabila hanya menang satu kali saja, posisi PERSIB masih berada  di zona empat besar walaupun hanya akan menempati peringkat ketiga. Dan tidak akan terpengaruh apabila Madura United mampu memenangkan sisa pertandingannya.

Bahkan PERSIB tak akan mungkin keluar dari posisi empat besar walaupun menelan kekalahan beruntun pada tiga pertandingan tersisa.

Bojan Perbaiki Lini Pertahanan

Sementara itu, setelah PERSIB membawa satu poin berkat hasil imbang 3-3 dengan Persita Tangerang di Bali, pelatih Bojan Hodak langsung memboyong pasukannya untuk berlatih pada Rabu, 17 April 2024.

Guna persiapan menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Sabtu 20 April 2024 mendatang.

Dalam sesi latihan Bojan berupaya untuk memperbaiki performa timnya, terutama lini pertahanan. PERSIB hanya punya waktu efektif tiga hari untuk mempersiapkan timnya agar meraih kemenangan pada laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024 ini.

Baca juga: Link Live Streaming Laga Hidup Mati Timnas Indonesia U23 vs Australia, Hubner Gabung ke Qatar

"Saat kami mencetak tiga gol dan menciptakan cukup banyak peluang pada laga kontra Persita, ini artinya secara penyerangan tim kami sudah cukup bagus. Satu hal, hanya pertahanan kami belum cukup bagus," kata Bojan.

Jelang laga kontra Persebaya, Bojan mendapat kabar gembira karena sejumlah pemain yang sempat absen akibat cedera sudah dinyatakan pulih. Stefano Beltrame dan Beckham Putra Nugraha kondisinya sudah semakin membaik.

"Stefano sudah mulai berlatih hari ini. Itu menjadi kabar yang bagus. Beckham juga sudah mulai berlatih. Dia beberapa laga tidak bermain sehingga sentuhannya belum sepenuhnya kembali," ujar pelatih asal Kroatia ini.

Selain itu, Kakang Rudianto pun akan segera bergabung setelah dipulangkan Tim Nasional U-23 Indonesia. "Kakang juga sudah kembali besok (Kamis 18 April 2024-red)," ujarnya. Sebagaimana dilansir dari laman persib.co.id.

"Secara fisik hampir semuanya oke. Kami harus melupakan pertandingan sebelumnya dan harus fokus menatap laga di depan," ujar Bojan menandaskan.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: persib.co.id Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah