Ineu Dorong Kesadaran Masyarakat Untuk Vaksin

- 4 Agustus 2021, 13:15 WIB
KETUA DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi yang juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Kekeluargaan Istri dan Ibu Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (IKIAD), Ineu Purwadewi Sundari melaksanakan kegiatan bakti sosial.
KETUA DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi yang juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Kekeluargaan Istri dan Ibu Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (IKIAD), Ineu Purwadewi Sundari melaksanakan kegiatan bakti sosial. /

MATA BANDUNG - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari pantau bantuan warga yang isoman hingga ke tingkat desa, sakligus mengingatkan warga untuk ikut vaksin, hal itu dilakukannya berkaitan erat dengan penanganan Covid 19 dan perkembangannya di daerah.

Ineu mengatakan, dirinya mendorong vaksin bagi masyarakat di wilayah Tegalmanggung dan daerah Sumedang Selatan. Ineu juga melihat kini kasus positif sudah menunjukan penurunan yang cukup signifikan dibandingkan minggu lalu dan Bed Occupansy Rate (BOR) di rumah sakit pun sudah berkurang menjadi 60 persen dari minggu lalu yang mencapai 91 persen.

"Kondisinya terus membaik, harus ada support yang ditangani dengan baik oleh semua pihak," ujar Ineu di Kecamatan Tegalmanggung, Kabupaten Sumedang, Selasa, (3/8/2021).

Baca Juga: Tutorial Install Windows 10 Lengkap dan Settingan BIOS. Hanya modal Flashdisk

Baca Juga: Film The Suicide Squad Akan Lanjut Dengan Kejutan Besar

Posisinya saat ini, menurut Ineu masyarakat yang sedang melakukan isoman sudah dalam tahap pemulihan. Dirinya pun mendorong masyarakat yang sedang melakukan pemulihan tersebut untuk diprioritaskan dalam bantuan, khususnya untuk menjaga kondisi tubuh.

"Diwilayah Sumedang Selatan misalnya menyisakan enam Kepala Keluarga yang sedang menjalani pemulihan," katanya.

Yang paling penting, Teh Ineu (sapaan akrabnya) mengingatkan agar masyarakat tetap memprioritaskan disiplin protokol kesehatan. Sekalipun masyarakat yang sudah dinyatakan sehat tetap harus menerapkan kedisiplinan. Hal itu untuk menjaga lingkungan sekitar agar penyebaran Covid 19 terkendali.

"Kesadaran masyarakat untuk vakasinasi juga harus mendapatkan prioritas, terlebih kondisi saat ini disetiap daerah berbeda," ucapnya.

Halaman:

Editor: Mia Dasmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah