Daftar Kota Dengan Lalulintas Termacet di Dunia, Kamu Bisa Kehilangan Waktu 148 Jam Dalam Sebulan!

5 Agustus 2022, 16:00 WIB
Ilustrasi kota dengan lalulintas termacet di dunia /Artem Zhukov/

MATA BANDUNG - Kondisi lalulintas jalan raya Kota yang macet memang menjadi hal yang tidak diinginkan bagi setiap pengendara.

Karena menghadapi lalulintas jalan raya Kota yang macet akan menghambat efektifitas saat kita harus mengejar rutinitas.

Namun keadaan lalulintas yang macet memang tidak bisa dihindarkan melihat pesatnya perkembangan jaman khusunya di pusat Kota.

Penduduk yang semakin memadati sebuah Kota juga menjadi pengaruh timbulnya masalah lalulintas yang macet.

Baca Juga: Sambut HUT Kemerdekaan RI ke-77, KAI Siapkan 7 Ribu Tiket Promo Merdeka

Tapi tenang, daftar Kota yang akan dibahas dalam artikel ini adalah kota New York, Moskow, Brussels, Paris, dan London.

Dihimpun Mata Bandung, berikut ini 5 Kota di dunia dengan kondisi lalulintas paling macet.

- New York

Siapa yang tidak kenal dengan Kota New York yang cukup terkenal dengan penduduk yang super sibuk.

Maka tak heran jika Kota New York memiliki kondisi lalulintas yang cukup macet.

Dalam satu bulan, pengendara di Kota New York rata-rata akan kehilangan 102 jamnya karena terjebak dalam kemacetan.

- Moskow

Beralih ke Kota Moskow, Rusia yang juga terkenal dengan lalulintasnya yang padat.

Dalam sebulan pengendara di Kota Moskow terpaksa harus kehilangan rata-rata 108 jam ditengah lalulintas yang macet.

Baca Juga: Cek! Ini Rute dan Daftar Kereta Api Promo Merdeka dari KAI, Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77

- Brussels

Ibu Kota Belgia, yaitu Brussels juga masuk kedalam jajaran kota dengan kondisi lalulintas yang macet.

Pengemudi di Kota Brussels rata-rata kehilangan 134 jam karena terjebak dalam kemacetan.

- Paris

Selanjutnya Kota Paris, terkenalnya Kota Paris menjadi minat banyak wisatawan manca negara untuk berkunjung.

Hal tersebut menjadi salah satu penyebab timbulnya masalah lalulintas yang macet di Kota Paris.

Pengemudi di Kota Paris rata-rata akan kehilangan 140 jam, disebabkan oleh lalulintas yang macet.

Baca Juga: Jadwal Film Pengabdi Setan 2 Communion di Bioskop XXI Bandung Terlengkap Hari Ini Jumat, 5 Agustus 2022

- London

Kota London memang memiliki kebiasaan dengan rutinitas yang padat, khususnya pada saat memasuki jam sibuk.

Faktanya yang mengejutkan, pengendara di Kota London rata-rata akan kehilangan 148 jam dalam satu bulan karena terjebak dalam kemacetan.

Itulah deretan Kota dengan kondisi lalulintas termacet di dunia.

Buat kamu yang ngerasa kesal jika terkena macet, mungkin kota-kota yang baru saja dijelaskan akan membuatmu merasa lebih wajar dengan lalu lintas di Indonesia.

Karena ternyata masih banyak kota-kota yang memiliki masalah lalu lintas yang padat.***

Editor: Mia Dasmawati

Tags

Terkini

Terpopuler