KCIC Manjakan Penumpang Berikan Program Spesial Mudik Lebaran: Diskon 25 Persen Makanan di Kereta Cepat Whoosh

10 April 2024, 22:40 WIB
Penjual makanan di dalam Gerbong Kereta Makanan Whoosh, mempersiapkan pesanan penumpang, Jakarta, Selasa (9/4/2024). ANTARA/Donny Aditra /Dok. ANTARA/Donny Aditra/

MATA BANDUNG - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memanjakan pemudik dengan memberikan program spesial Mudik Lebaran, diskon 25persen makanan di Kereta Cepat Whoosh. Pada momen mudik Lebaran Idul Fitri 1445 H, pengelola gerbong kereta makanan Whoosh memberikan diskon sebesar 25 persen untuk harga makanan kepada para penumpang di gerbong kereta cepat andalan Indonesia tersebut.

Penanggung Jawab Gerbong Kereta Makanan Whoosh, Dedek Iman Risman, menjelaskan bahwa potongan harga tersebut diberikan selama masa mudik sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada para penumpang.

"Potongan harga 25 persen untuk makanan seperti onigiri, sandwich, spaghetti, yang dimulai dari jam 6 sore sampai jadwal keberangkatan terakhir dari Stasiun Halim, Padalarang, dan Tegalluar atau sebaliknya," kata Dedek seperti yang dikutip MATA BANDUNG dari ANTARA, di Stasiun Halim, Jakarta Timur, Jakarta, Selasa.

Baca Juga: Dishub Jabar dan KCIC Menyediakan Layanan Bus Listrik Bagi Pengguna Whoosh dari Stasiun Tegalluar

Dedek menambahkan bahwa penjualan makanan berlangsung di gerbong kereta nomor lima, memudahkan penumpang yang duduk di bagian depan atau tengah untuk menjangkaunya.

Selama momen lebaran, makanan yang paling banyak terjual adalah nasi goreng, onigiri, sandwich, dan spaghetti. Sedangkan untuk minuman, kopi dan air mineral menjadi favorit penumpang.

Harga makanan tersebut relatif terjangkau, berkisar antara Rp20.000 hingga Rp100.000 sesuai dengan jenisnya.

Salah satu penumpang, Hariadi, menyatakan bahwa fasilitas layanan di dalam gerbong kereta Whoosh sudah sangat baik. Dia memilih kereta ini karena lebih nyaman dan efektif, sehingga dapat menikmati perjalanan mudik dengan lebih baik.

Baca Juga: Mulai 3 Februari, KCIC akan Menerapkan Tarif Kereta Cepat Whoosh Mulai dari 150 Ribu Rupiah

"Dari sisi kursi tempat duduk nyaman, tadi pas masuk sempat ke toilet juga bersih. Kalau harga makanan yang saya lihat di menu, ya relatif terjangkau, seperti di bandara atau stasiun pada umumnya," ujar dia.

Sementara itu, Rizky Wardana, penumpang lain yang baru pertama kali naik Whoosh, menyambut antusias momen mudik dengan kereta ini. Dia menilai biaya tiketnya terjangkau dan sesuai dengan keunggulan yang ditawarkan oleh transportasi massal ini.

Data dari PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menunjukkan bahwa pergerakan penumpang Whoosh mengalami peningkatan sejak 5 April 2024. Okupansi penumpang pada jam-jam favorit mencapai 80 hingga 90 persen, sedangkan di luar jam sibuk mencapai lebih dari 60 persen. Jam favorit pada masa lebaran adalah antara pukul 06.40 hingga 15.02 WIB, dengan okupansi mencapai 85 hingga 98 persen.

Hingga 9 April pukul 12.00 WIB, telah terjual sebanyak 115 ribu tiket kereta Whoosh.***

Editor: Mia Nurmiarani

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler