Tepis Komentar Capres Anies, Kepala Otorita IKN Nyatakan Semua Pihak Diuntungkan, Bukan Hanya Aparat Negara

- 9 Desember 2023, 21:44 WIB
Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono.
Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono. /Sekretariat Presiden/

MATA BANDUNG - Kepala Otorita IKN Bambang Susantono menepis komentar Calon Presiden Anies Baswedan terkait fasilitas IKN yang hanya katanya hanya menguntungkan aparat negara. Bambang menegaskan bahwa IKN dibangun untuk semua pihak, tak hanya aparat negara.

"Semua kan memang milik kita bersama. Jadi kita inginkan bahwa semua ini tentu akan memberi manfaat kepada semua pihak gitu. Nusantara didesain sebagai kota untuk semua," kata Bambang dalam keterangannya.

Untuk itu, Bambang mempersilakan para capres dan cawapres memantau perkembangan pembangunan IKN di Kalimantan Timur.

Baca Juga: Gambaran Ibu Kota Nusantara IKN, Menghargai Pesepeda dan Pejalan Kaki

Capres kelahiran Kabupaten Kuningan Anies Baswedan menjadi narasumber di acara seminar motivasi “Sukses itu Mudah” bersama bintang tamu artis, Sandy Canester, Said Bajuri, Tomy Kurniawan, Arizki Drive, dan Reza Miranda—acara diselenggarakan Anggota DPR RI Fraksi PKB, Yanuar Prihatin, di GOR Ewangga.
Capres kelahiran Kabupaten Kuningan Anies Baswedan menjadi narasumber di acara seminar motivasi “Sukses itu Mudah” bersama bintang tamu artis, Sandy Canester, Said Bajuri, Tomy Kurniawan, Arizki Drive, dan Reza Miranda—acara diselenggarakan Anggota DPR RI Fraksi PKB, Yanuar Prihatin, di GOR Ewangga. Pikiran Rakyat Kuningan / Erix Exvrayanto
"Kita terbuka, monggo dilihat. Buat yang lain atau bahkan siapa pun kan ini milik kita bersama, bukan milik otoritas saja," kata Bambang. Tak hanya capres dan cawapres, Kepala Otorita itu juga mempersilakan semua pihak, termasuk masyarakat umum untuk berkunjung ke IKN.

"Semua pihak yang ingin ke sana, kami akan fasilitasi sesuai dengan prosedur," ujarnya. Anies Kritik Pembangunan IKN Saat menghadiri diskusi bertajuk "Indonesia and the World: 1 Jam Bersama Anies" di Conference on Indonesian Foreign Policy (CIFP) 2023, Anies mengatakan bahwa manfaat fasilitas IKN hanya dirasakan oleh aparat negara. Dibanding IKN, dia lebih memprioritaskan masalah pendidikan dan kesehatan masyarakat.***

Editor: Arief TE

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x