Terletak Di Papua, Stadion Lukas Enembe jadi Yang Termegah Kedua di Indonesia

- 24 Juni 2021, 11:00 WIB
Megahnya stadion Lukas Enembe di Papua
Megahnya stadion Lukas Enembe di Papua /indonesia.go.id/GUSTI TANATI

MATA BANDUNG - PT Pembangunan Perumahan (PP) Persero Tbk telah menyelesaikan pembangunan proyek Stadion Papua Bangkit pada Juni 2019. Proyek pembangunan Stadion Papua Bangkit tersebut diresmikan secara langsung oleh Gubernur Papua Lukas Enembe dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.

Mulai saat itu, Stadion Papua Bangkit resmi mengalami pergantian nama menjadi Stadion Lukas Enembe. Nama Lukas Enembe diambil dari nama Gubernur Papua saat ini yang dinilai berjasa dalam menjadikan Papua sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX.

Berlokasi di Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Papua, Stadion Lukas Enembe dibangun untuk menyambut penyelenggaraan PON XX Papua. PON XX ini merupakan perhelatan olahraga tingkat nasional pertama yang berlangsung di Papua.

Baca Juga: Galak, Cristiano Ronaldo Kembali Cetak Rekor Dunia

Di tempat itu kelak akan dilakukan event pembukaan dan penutupan PON XX dan juga pertandingan-pertandingan lain.

Lokasi stadion itu sangat strategis, karena berada di jalan poros utama yang menghubungkan Kabupaten Jayapura dan Kota Jayapura. Akses menuju stadion juga mudah.

Berjarak sekitar 8,9 kilometer dari Bandar Udara Internasional Sentani, Stadion Lukas Enembe dapat ditempuh dalam 16 menit perjalanan dengan kendaraan roda empat.

Sementara itu, jarak Stadion Lukas Enembe dengan Rumah Sakit Yowari, juga terbilang dekat. Perjalanannya berjarak 15 kilometer itu bisa dicapai dalam waktu 20 menit. Groundbreaking stadion dilakukan Presiden Joko Widodo pada 2015 dan PT PP memulai pembangunan 2016.

Baca Juga: Hasil Euro 2021 Portugal vs Prancis : Adu Kekuatan Crsitiano Ronaldo dan Karim Benzema

Halaman:

Editor: Nugraha A.M


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x