Week 2 FFML S5 Divisi 1: EVOS Divine dan Onic Tertahan, Tak Mampu Menggeser Echo Esports Di Puncak Klasemen

- 1 Maret 2022, 19:00 WIB
 Week 2 FFML S5 Divisi 1: EVOS Divine dan Onic Tertahan dan Tak Mampu Menggeser Echo Esports Di Puncak
Week 2 FFML S5 Divisi 1: EVOS Divine dan Onic Tertahan dan Tak Mampu Menggeser Echo Esports Di Puncak /FFML S5 Divisi 1/Tangkapan Layar FFML S5 Divisi 1

MATA BANDUNG - Tim singa muda Echo Esports, telah resmi menjadi penguasa di minggu kedua Free Fire Master League Season V Divisi 1 (FFML S5 Divisi 1).

Pasalnya, mereka telah berhasil menduduki posisi puncak klasemen FFML S5 Divisi 1.

Echo Esprots memperoleh poin yang cukup fantastis, 340 poin pada klasemen minggu kedua FFML S5 Divisi 1.

Baca Juga: Klasemen MDL ID S5 Yang Sudah Memasuki Minggu Kedua, Aura Esports Masih Bertahan di Puncak

Yang mana mereka dapat meninggalkan sang juara FFIM 3 kali berturut-turut, EVOS Divine, di posisi kedua dengan selisih poin sebesar 46 poin dan ONIC Olympus Juara FFML 4 kali berturut-turut di posisi ketiga dengan selisih poin sebesar 61 poin di minggu kedua FFML S5 Divisi 1 ini.

Wajar saja, Echo Esports telah berhasil tampil dominan pada matchday 4 dan 5 pada 25 Februari dan 26 Februari kemarin berkat keapikan permainan mereka yang selalu berhasil mengamankan posisi 3 teratas dari 12 round yang dijalani selama 2 hari.

Hal ini lah yang menjadi salah satu faktor yang membuat Echo Esports mampu mengumpulkan poin sebanyak 189 poin dalam 2 matchday minggu kedua FFML S5 Divisi 1.

Baca Juga: Kapan Jadwal Pertandingan El Clasico RRQ Hoshi vs EVOS Legends Pada Ajang MPL ID S9?

Setelah berjuang dan mendominasi pada dua matchday kemarin, Echo Esprots dapat beristirahat dengan tenang pada matchday 6 yang berlangsung pada Minggu malam 27 Februari.

Halaman:

Editor: Gallih Raka Siwi

Sumber: Esports ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah