Wajib Diketahui Ini Jenis Penyakit Kanker

- 18 Juli 2022, 10:10 WIB
Wajid Diketahui Ini Jenis Penyakit Kanker
Wajid Diketahui Ini Jenis Penyakit Kanker /Muhammad Basir-Cyio/www.medindia.net

MATA BANDUNG - Kanker merupakan penyakit yang memakan sekitar 10 juta korban jiwa per tahun, dan penyakit ini, seolah-olah tidak dapat dicegah.

Kita mengenal berbagai macam faktor yang meningkatkan resiko kanker, seperti merokok, namun orang-orang dengan gaya hidup sehat sekalipun kadang-kadang bisa terkena kanker.

Kanker sendiri terdiri dari berbagai macam tipe, dari kulit hingga ke paru-paru. Apa saja tipe-tipe kanker yang ada? dan adakah cara untuk mencegahnya? Mari kita simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI dan Premiere Class di Ciwalk Bandung Beserta Harga Tiket Hari Ini, Senin, 18 Juli 2022

Kanker pada dasarnya adalah penyakit yang disebabkan oleh pertumbuhan sel abnormal yang tidak terkendali.

Dalam keadaan yang normal sel-sel yang rusak akan mati dan digantikan oleh sel yang baru, dengan kanker yang terjadi adalah sel-sel tersebut tetap bertumbuh dan tetap menghasilkan lebih banyak sel.

Sehingga mengeremuni sel-sel normal dan merusak fungsi tubuh. Kanker merupakan penyakit yang kompleks, sehingga terdapat berbagai macam penyebab untuk tipe kanker tertentu.

Penyebab tersebut dapat berupa keturunan, karsinogen, faktor lingkungan atau bahkan kadang-kadang tidak ada penyebab yang jelas.

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI di BTC Mall Bandung Beserta Harga Tiket Hari Ini, Senin, 18 Juli 2022

Pada dasarnya terdapat lima tipe kanker. Yaitu karsinoma, sarkoma, melanoma, limfoma dan leukimia.

Karsinoma adalah kanker yang paling umum dan terjadi di jaringan kuli atau di jaringan penyusun dinding organ.

Tipe-tipe karsinoma termasuk hampir kulit, ginjal dan payudara.

Sarkoma adalah tipe kanker yang langka dan terjadi pada jaringan lunak yang menunjang menghubungkan struktur tubuh.

Sarkoma juga dapat terjadi di bagian tulang. Sarkoma tipe ini dikenal dengan nama osteosarkoma.

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI di Braga City Walk Bandung Beserta Harga Tiket Hari Ini, Senin, 18 Juli 2022

Tipe-tipe sarkoma termasuk sarkoma yang terjadi pada jaringan lemak, jaringan otot dan saluran pencernaan.

Melanoma adalah tipe kanker kulit yang terjadi apada sel yang menciptakan melanin, yaitu pigmen yang memberikan warna pada kulit.

Resiko melanoma meningkat apabila kulit terkena sinar UV berlebihan dan tanpa perlindungan.

Dan semakin sedikit melanin yang dimiliki seseorang semakin rendah pula perlindungannya terhadap sinar UV.

Baca Juga: Jadwal Film Ivanna di Bioskop CGV Bandung Beserta Harga Tiket Hari Ini, Senin, 18 Juli 2022

Inilah mengapa orang-orang orang-orang kulit putih memiliki resiko lebih besar terkena melanoma jika dibandingkan dengan orang-orang yang berkulit lebih gelap.

Limfoma merupakan tipe kanker yang menyerang simtem limfatik, yaitu sistem yang berperan penting dalam sistem kekebalan tubuh.

Limfoma paling sering menyebar ke ginjal, sumsum tulang atau paru-paru.

Leukimia merupakan tipe kanker darah disebabkan oleh meningkatnya sel darah putih yang tidak berfungsi dengan benar.

Semestinya sel darah putih memiliki fungsi menyerang infeksi.

Baca Juga: Jadwal Bioskop CGV di 23 Paskal Shopping Center Bandung Beserta Harga Tiket Hari Ini, Senin, 18 Juli 2022

Namun, sel darah putih yang dihasilkan saat menderita leukimia tidak memiliki fungsi ini.

Lama-kelamaan sel darah putih ini akan mengurangi jumlah sel darah merah, trombosit dan sel darah putih normal. Dan merusak fungsi tubuh secara keseluruhan.

Fakta yang paling pahit dari semua tipe kanker yang ada adalah meskipun terdapat berbagai macam faktor yang meningkatkan resiko terjadinya kanker, banyak orang yang juga menjalani gaya hidup sehat, bebas asap rokok, bebas alkohol, berolahraga secara rutin dan menghindari paparan matahari berlebihan juga tetap bisa menderita kanker.

Namun, sisi terangnya adalah kini banyak teknologi baru dikembangkan untuk melawan dan mencegah terjadinya kanker.

Setiap tahun jumlah penderita kanker meningkat sementara tingkat kematian menurun.

Baca Juga: Jadwal Bioskop CGV di BEC Mall Bandung Beserta Harga Tiket Hari Ini, Senin, 18 Juli 2022

Masih banyak yang bisa dilakukan dalam perjuangan melawan kanker. Namun, sedikit demi sedikit bisa saja di masa depan kita dapat menyembuhkan kanker semudah kita menyembuhkan pilek.

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah