ITB Umumkan Wisudawan Termuda dan Lulusan dengan Nilai IPK Tertinggi, Cek List Lengkapnya di Sini!

- 28 Oktober 2023, 19:21 WIB
 ITB Umumkan Wisudawan Termuda dan Lulusan dengan Nilai IPK Tertinggi, Cek List Lengkapnya di Sini!
ITB Umumkan Wisudawan Termuda dan Lulusan dengan Nilai IPK Tertinggi, Cek List Lengkapnya di Sini! /Dok. itb.ac.id/

 

MATA BANDUNG - Institut Teknologi Bandung (ITB) menyelenggarakan Sidang Terbuka Wisuda Pertama Tahun Akademik (TA) 2023/2024 untuk program sarjana, magister, dan doktor. Wisuda Oktober 2023 bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda ke-95 bertempat di Gedung Sasana Budaya Ganesa (Sabuga) pada hari Sabtu, 28 Oktober 2023.

Wisuda Oktober 2023 diadakan dalam dua sesi. Sesi pertama berlangsung dari pukul 08.00 hingga 10.30 WIB, dan sesi kedua berlangsung dari pukul 13.30 hingga 16.00 WIB.

ITB mewisuda 5.420 wisudawan pada kesempatan ini, dengan 3.581 untuk Program Sarjana, 1.722 untuk Program Magister, dan 117 untuk Program Doktor.

Sidang dibuka dengan pembacaan Surat Keputusan Rektor ITB oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof. Dr. Ir. Jaka Sembiring, M.Eng. Ia menyampaikan bahwa 1.514 lulusan program sarjana, 570 lulusan program magister, dan 40 lulusan program doktor, menerima gelar cumlaude pada wisuda kali ini.

Baca Juga: Luar Biasa! Sebanyak 5.420 Mahasiswa ITB Diwisuda, 2.124 Lulusan Diantaranya Mendapatkan Predikat Cumlaude!

 ITB Umumkan Wisudawan Termuda dan Lulusan dengan Nilai IPK Tertinggi, Cek List Lengkapnya di Sini!
ITB Umumkan Wisudawan Termuda dan Lulusan dengan Nilai IPK Tertinggi, Cek List Lengkapnya di Sini!

Sementara itu, Rektor ITB Prof. Reini Wirahadikusumah, Ph.D., mengucapkan selamat kepada para wisudawan yang bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda.

"Dengan rasa bangga, saya ucapkan selamat kepada wisudawan sarjana, magister, dan doktor," ujar Rektor ITB.

Rektor juga menekankan bahwa gelar sarjana tidak hanya merupakan gelar, tetapi juga harus diikuti oleh perilaku kesarjanaan.

Halaman:

Editor: Mia Nurmiarani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x