Turunkan Kadar Gula Darah lewat Relaksasi dan Hypnoterapi Mungkinkah? Cek di Sini

- 18 Maret 2024, 17:03 WIB
Ilustrasi seseorang sedang melakukan cek kadar gula darah secara mandiri.
Ilustrasi seseorang sedang melakukan cek kadar gula darah secara mandiri. /Artem Podrez/pexels.com

MATA BANDUNG - Kadar gula darah selama Ramadhan sepatutnya selalu dikontrol oleh setiap orang yang sedang berpuasa. Karena takjil (makanan berbuka) umumnya mengandung gula atau karbohidrat yang bisa memicu kadar gula darah naik. Berbagai upaya untuk menurunkan kadar gula darah pun beredar di berbagai media. 

Kita kadang-kadang memang sulit - paling tidak menimbulkan dilema - di momen berbuka bersama (bukber) menghindari penganan yang mengandung gula dan karbo. Selain faktor sulitnya mengontrol nafsu pada makanan, juga dalam mengontrol emosi, seperti stres atau kecemasan berlebih yang memegang peran penting dalam menaikkan kadar gula darah. 

Namun, tahukah Anda bahwa berdasarkan berbagai penelitian menyebutkan relaksasi bisa membantu menurunkan kadar gula darah? Bahkan, ini berlaku khususnya pada pasien diabetes hingga normal.

Baca Juga: Sayuran dan Buah Ini Punya Khasiat Maknyus untuk Kontrol Kadar Gula Darah, Simak di Sini

Acara Relaksasai untuk menormalkan kadar gula darah.
Acara Relaksasai untuk menormalkan kadar gula darah. istimewa
Menurut beberapa jurnal disebutkan bahwa relaksasi mampu menekan pengeluaran hormon-hormon penyebab meningkatnya kadar gula darah, yaitu epinefrin, kortisol, glukagon, adrenocorticotropic hormone (ACTH), kortikosteroid, dan tiroid.

Relaksasi seperti apa yang bisa membuat kadar gula menurun? Kondisi seperti apa yang dibutuhkan agar rileksasi tersebut bisa tercapai? 

Seorang hipnoterapis yang sudah berpengalaman, Asep Herna, menjelaskan kepada Mata Bandung dalam sebuah perbincangan santai.

"Relaksasi yang dimaksud itu bisa dicapai lewat hypnoterapi diri sendiri," ujar Asep yang sudah memiliki Sertifikat Instruktur Hypnoterapi. 

Baca Juga: Jelang Ramadhan, Yuk Simak dan Pahami Lagi Kadar Gula Darah Agar Sukses Ibadah Puasa

Asep melanjutkan, "Banyak orang berpikir bahwa hypnoterapi itu tidak bisa dilakukan diri sendiri. Padahal bisa. Bahkan bila seseorang bisa melakukan hypnoterapi pada diri sendiri akan banyak manfaat, salah-satunya mencapai relaksasi yang bisa membantu menurunkan kadar gula darah."

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x