Tren Covid-19 Di Kota Bandung Terus Turun Oded : Alhamdulilah

- 16 Agustus 2021, 11:49 WIB
Tren Covid-19 Di Kota Bandung Terus Turun Oded : Alhamdulilah
Tren Covid-19 Di Kota Bandung Terus Turun Oded : Alhamdulilah /Nandang Permana/Humas Pemkot Bandung

MATA BANDUNG - Wali Kota Bandung, Oded M. Danial kembali mengingatkan warga Bandung untuk tetap menjaga protokol kesehatan (prokes). Meskipun saat ini kasus Covid-19 di Kota Bandung terus melandai.

"Alhamdulillah semakin hari tren kasus Covid-19 terus menurun," ucap Oded, Senin 16 Agustus 2021.

"Meski demikian, Mang Oded tetap mengimbau warga Bandung tetap disiplin prokes. Agar kondisi Kota Bandung semakin membaik," imbuhnya.

Baca Juga: Madu Beku Jadi Tren Ini Penjelasan Pakar Kesehatan,

Baca Juga: Kesal, Dedi Mulyadi Temukan WNA Bekerja Sebagai Buruh di Pabrik

Saat ini berdasarkan pemetaan Jawa Barat, Kota Bandung berada pada Zona Oranye atau Risiko Sedang.

Per Sabtu 14 Agustus 2021, konfirmasi
aktif berjumlah 5.155 orang atau bertambah 67 orang. Sedangkan konfirmasi sembuh (33.360 orang) atau bertambah 46 orang. Konfirmasi meninggal sebanyak 1.345 orang.

Tren laju kasus konfirmasi dibandingkan dengan 14 hari sebelumnya, menurun
dari 418,3 orang per hari menjadi 156,6 orang per hari.

Adapun kasus Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri di rumah dan dipantau oleh Puskesmas, kecamatan, kelurahan, dan RW sebanyak 6.851 orang.

Untuk keterisian tempat tidur di 30 rumah sakit yaitu terisi 854 tempat tidur untuk konfirmasi dan suspek.

Baca Juga: SABAR DULU!! BSU atau BLT Bulan Juli dan Agustus 2021 Sudah Cair: Berikut Wilayah Yang Dapat Bantuan

Jumlah tersebut sekitar 44,53 persen dari 1.918 tempat tidur yang ada. Dengan demikian tersedia 1.064 tempat tidur. Hal ini berarti Bed Occupancy Rate (BOR) di Kota Bandung semakin berada di atas standar WHO yang mensyaratkan 60 persen.

Sedangkan tempat isolasi untuk kasus konfirmasi tanpa gejala yang terdapat di 3 Hotel, tercatat jumlah keterisian 19 kamar dari 135 kamar yang tersedia.

Dengan situasi yang terus membaik, Oded memastikan Pemkot Bandung bakal terus melaksabakan edukasi dan penegakan aturan. Hal itu agar masyarakat disiplin protokol kesehatan di berbagai kegiatan. Terutama soal penggunaan masker dan menjaga jarak.

Pengawasan dan penindakan bagi pelanggaran protokol kesehatan di berbagai aktivitas dibarengi dengan pemeriksaan Rapid Diagnostic.

Baca Juga: BERITA ANYAR BLT BPJS ketenagakerjaan 2021, Apakah Nama Anda tertera? Cek Sekarang Juga!!

"Saat ini Pemkot Bandung juga sedang melaksanakan vaksinasi tahap 2 dan
3 yaitu sasaran tenaga kesehatan yang diperluas, lansia dan pelayan publik, masyarakat rentan, umum dan remaja," ulasnya.

Perlu diketahui total vaksinasi program dan gotong royong tahap pertama telah diberikan kepada 1.017.825 orang atau 52,13 persen.

Sedangkan vaksin tahap kedua sebanyak
587.409 orang atau 30,09 persen. Tahap ketiga (khusus tenaga kesehatan) sebanyak 2.791 orang atau 0,14 persen.***

Editor: Mia Dasmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah