Evaluasi PTM 100 Persen di Kota Bandung, Ini Pemaparan Yana

- 18 Januari 2022, 09:30 WIB
Pelaksanaan PTM 100 Persen di Jabar Menyesuaikan Evaluasi Nataru
Pelaksanaan PTM 100 Persen di Jabar Menyesuaikan Evaluasi Nataru /dok mata bandung

MATA BANDUNG - Kota Bandung sudah seminggu ini sistem Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100.

"Sampai saat ini PTM 100 persen di kelompok 1 sudah berjalan baik. Untuk kelompok 2, tetap kami verifikasi dan validasi juga untuk bisa masuk ke kelompok 1," papar Yana.

Yana menjelaskan, sekolah yang termasuk dalam kelompok 1 merupakan 330 sekolah percontohan yang sudah menjalankan PTM 100 persen sepekan ini. Sedangkan untuk kelompok 2, terdiri dari sekolah-sekolah yang sedang mengajukan PTM 100 persen.

Baca Juga: Kajian Islam : Akronim , OR GATE

Baca Juga: Walau pun Winstreak GPX Basreng Pecah Saat Lawan EVOS Lynx, Mereka Tetap Juarai Regular Season MLBB Ladies

Untuk mencegah terjadinya klaster Covid-19 di sekolah, Yana menambahkan, Pemerintah Kota Bandung terus menggalakkan proses vaksinasi, baik dosis 2 maupun dosis 3.

"Hari ini kita sudah mulai vaksin dosis 2, dan booster untuk beberapa orang yang sudah mendapatkan e-ticket dari aplikasi Peduli Lindungi. Mudah-mudahan PTM 100 persen juga bisa diikuti oleh semakin banyak sekolah di Kota Bandung," imbuh Yana.

Salah satu sekolah yang sudah menjalankan PTM 100 persen yakni SMPN 2 Bandung. Dalam kegiatan peninjauan evaluasi ini, Nadiem mengunjungi salah satu kelas VII di SMPN 2 Bandung yang sedang belajar Bahasa Inggris.

Sekitar, 10 menit Nadiem berbincang dengan beberapa murid di sana menggunakan Bahasa Inggris.

Halaman:

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x