Mudik Gratis Kemenhub, Masyarakat Diimbau Tidak Mudik Menggunakan Sepeda Motor!

17 Maret 2024, 16:16 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan 28,4 juta orang penduduk Jabodetabek, akan melakukan perjalanan di masa mudik Lebaran 2024. /Instagram.com/@budikaryas

 

MATA BANDUNG - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengimbau masyarakat, yang akan melakukan mudik lebaran pada tahun ini agar tidak menggunakan sepeda motor. Hal ini disampaikan Budi melalui jumpa pers virtual Minggu 17 Desember 2024.

“Dan seperti tahun lalu, saya juga mengimbau kiranya sepeda motor tidak digunakan ya, karena memang berbahaya,” Kata Budi.

Sebagai pengganti, lanjut Budi, pihaknya telah menyediakan program mudik gratis yang dapat dimanfaatkan masyarakat.

"Tahun ini, Kemenhub kembali menyelenggarakan mudik gratis pada Lebaran 2024, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan masyarakat yang ingin mudik," ujarnya.

Baca juga: Mudik Gratis 2024 Bersama TASPEN, Buruan Daftar Supaya Tidak Kehabisan!

Untuk penumpang dan sepeda motor Kemenhub menyelenggarakan program mudik gratis pada Lebaran 2024, guna menekan angka kecelakaan dengan menggunakan kapal laut, bus dan truk serta kereta api.

Program mudik dengan kapal laut, dapat diakses melalui mudik.gratis.dephup.go.id pada 13 Maret-7 April 2024 dengan kuota mencapai 9.800 penumpang dan 4.800 unit sepeda motor yang dijadwalkan pada 3-17 April 2024.

Sedangkan program mudik dengan bus dan truk dapat diakses lewat aplikasi Mitra Darat pada 5 Maret-3 April 2024,  disediakan sebanyak 722 unit untuk 30.088 penumpang, dan 30 unit truk dengan kapasitas 900 unit sepeda motor,  dijadwalkan pada 5-7 April 2024 serta arus balik pada 14-15 April 2024.

Selain itu, Kemenhub juga menyediakan mudik gratis dengan Kereta Api, yang dapat diakses lewat laman mudik.gratis.dephup.go.id atau di 18 stasiun, di antaranya Stasiun Jakarta Gudang, Depok Baru, dan Bekasi pada 4 Maret-18 April 2024.

Kuota yang disiapkan untuk mudik lewat kereta api sebanyak 28.196 penumpang, dan mampu mengangkut sebanyak 12.180 unit sepeda motor, yang dijadwalkan berangkat pada 2-8 April 2024 serta pada arus balik pada 13-19 April 2024.

Baca juga: Mudik Gratis Bersama Pemkot Bandung Catat Tanggalnya Buruan Daftar!

28,4 Juta Orang Diproyeksikan Meninggalkan Kawasan Jabodetabek Saat Mudik Lebaran

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Badan Kebijakan Transportasi (BKT) terdapat tren peningkatan potensi pergerakan masyarakat secara nasional, pada masa Lebaran 2024 yaitu sebesar 71,7 persen dari jumlah penduduk Indonesia sebanyak 193 juta orang.

"Dari angkat tersebut sebesar 14,6 persen atau 28,4 juta orang penduduk Jabodetabek, akan melakukan perjalanan di masa mudik Lebaran 2024.

Menurut Budi, ini mengindikasikan bahwa terdapat kecenderungan peningkatan minat masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik Lebaran di tahun 2024, dibandingkan tahun 2023 sebesar 45,8 persen atau 123 juta orang. 

Untuk antisipasi menghadapi lonjakan pemudik, Budi mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan kolaborasi dengan kementerian/lembaga terkait dalam mempersiapkan dari sisi operasional, regulasi dalam mengendalikan pengaturan lalu lintas moda transportasi.

Budi juga menyampaikan, kaitan dengan pembatasan operasional angkutan barang pada Lebaran 2024. Hal itu diatur melalui surat keputusan bersama (SKB) Tentang Pengaturan Lalu Lintas dan Penyeberangan selama masa arus mudik dan arus balik tanggal 5 Maret 2024.

“Kegiatan ramp check juga dilakukan pada transportasi darat, laut, udara dan kereta api, untuk keamanan, inspeksi keselamatan, termasuk sosialisasi kebijakan guna meningkatkan kedisiplinan calon pemudik,” pungkas Budi.***

Disclaimer: Artikel ini telah tayang di Portal Antara dengan judul ‘Menhub serukan masyarakat tak gunakan sepeda motor untuk mudik Lebaran.’***

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler