Kajaian Islam AKRONIM, SANTRI: SAUFA YA'TILLAAH GENERATION

21 Oktober 2022, 19:38 WIB
Ustad Dadan Sunday Prof AKRONIM /Dok Pribadi/

AKRONIM

(Alternatif Kajian Ruhiyah dengan Orientasi Nilai-nilai Islam sebagai Motivasi hidup dan beramal )

SANTRI : SAUFA YA'TILLAAH GENERATION

Mendengar kata SANTRI, secara khusus tentunya pasti terarah kepada mereka yang sedang belajar di pesantren-pesantren menimba ilmu bab-bab pelajaran Agama Islam.

Secara umum, terarah kepada siapapun yang serius dan intens belajar Agama Islam dimanapun.

Sungguh sebuah citra atau imej yang yang luarbiasa baik, dan menjadi do'a bahwa ketika menjadi seorang SANTRI akan mendapatkan kemuliaan bukan saja di dunia tetapi hingga ke akhirat.

Namun karena citra yang luarbiasa baik itulah yang menuntut tanggungjawab yang luarbiasa besar dan berat, karena citra Islam yang menempel dan dibawa oleh SANTRI.

Baca Juga: Lima Cara Mengurangi Risiko Diabetes, Nomor Empat Mudah Dilakukan

Karenanya SANTRI harus memiliki spesifikasi standar yang mencerminkan Islam dalam diri dan perilakunya.

Sekurang-kurangnya, inilah yang harus menjadi spesifikasi seorang SANTRI, yaitu sebagai berikut :

1. Sholeh
Menunjukkan seseorang yang hidupnya senantiasa berupaya untuk mempersembahkan amal-amal terbaik yang dengan itu menjadi sebab tercurahnya ridho Alloh SWT kepada dirinya.

Dalam upayanya itu ia senantiasa memperbaiki kualitas dan kuantitas amal yang dilakukannya benar-benar harus sesuai dengan aturan Alloh SWT dengan mengikuti arahan Rosuululloh Muhammad SAW dalam pelaksanaannya.

2. ANalitis
Memiliki kemampuan menggunakan daya pikir yang lebih baik diatas rata-rata, atau sekurang-kurangnya memiliki kemauan yang kuat untuk selalu menambah ilmu dan kemampuan yang dimilikinya dari waktu ke waktu sepanjang hidup hingga akhir hayat.

Baca Juga: Modus Predator Seks Anak di Tangsel dan Depok: Pura-Pura Minta Tolong Lalu Korban Diperkosa dari Belakang

3. Tangkas
Memiliki kekuatan fisik yang baik dan keterampilan yang baik pula, kalau perlu diatas rata-rata kebanyakan orang, yang dengan itu akan memudahkannya untuk membela kehormatan Islam, diri dan menebar manfaat kepada manusia yang lain.

4. Reaktif
Cepat tanggap dan cepat bertindak dengan tepat untuk turut menyelesaikan berbagai masalah yang ada di sekitarnya, tidak apatis atau tidak peduli alias hare-hare dengan masalah-masalah yang terjadi terutama yang berkaitan dengan tegaknya amar ma'ruf nahi munkar.

5. Inisiatif
Mempunyai kemauan untuk menjadi penggerak kebaikan, menjadi trendsetter bukan sekedar follower, yang menjadi sumber inspirasi dan kekuatan orang-orang di sekitarnya untuk turut berbuat baik seperti yang dipeloporinya.

Lebih dari itu, dalam kondisi ketika kerusakan ummat sudah massif dan sulit dibendung, SANTRI seharusnya menjadi satu bagian generasi yang disebutkan oleh Alloh SWT didalam Al Maaidah Ayat ke 54, yang sering disebut dengan Generasi Robbani atau seringkali disebut atau ada yang menamakan diri dengan GEN 554.

Baca Juga: Biadab, Ayah Angkat dan Dua Paman Cabuli Anak di Bawah Umur

Itulah SAUFA YA'TILLAAH GENERATION , yaitu generasi yang kelak akan Alloh SWT datangkan sebagai pengganti kalau perlu penghapus generasi yang sudah "murtad" dari agama Alloh SWT baik dengan nyata yaitu keluar dari Islam atau yang masih samar-samar yaitu yang masih mengaku Muslim tetapi sikap dan perilaku serta amalnya jauh sekali dari sebutan Muslim yang disandangnya.

Maka, para SANTRI seharusnya menjadi SAUFA YA'TILLAAH GENERATION, generasi yang Alloh SWT mencintai mereka dan mereka pun mencintai Alloh SWT, yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut :

1. Bersikap lemah lembut ( penuh cinta dan kasih sayang ) kepada sesama Mu'min

2. Tegas dan keras terhadap kekafiran dan orang-orang Kafir ( yang jelas-jelas menunjukkan kebencian kepada Islam )

3. Berjihad di jalan Alloh SWT dengan segenap potensi yang Alloh SWT titipkan kepadanya.

4. Tidak gentar dengan ancaman dan mundur dari berjuang hanya karena tidak tahan dengan caci maki para pendengki.

Dan kalau ditanya, siapakah SANTRI yang dimaksud ...???
Jawabannya yang pasti adalah kitalah yang pertamakali berupaya menjadi SANTRI yang disebut sebagai SAUFA YA'TILLAAH GENERATION itu.

Baca Juga: Kampung Ugar, Rekomendasi Wisata Kepulauan dan Pantai Mirip Raja Ampat

Selamat Hari Santri Nasional.

Wallohu A'laam

Semoga bermanfaat

"PROF.AKRONIM" Dadan Sundayana

Editor: Ipan Sopian

Tags

Terkini

Terpopuler